GridFame.id - Meriam Bellina namanya kini sedang jadi sorotan kembali.
Wajahnya yang awet dari tahun ke tahun memang membuat warganet terpesona.
Meskipun sering mendapat peran antagonis, kecantikan Meriam Bellina seolah tak luntur.
Semakin bertambah tahun, wajah cantiknya seolah tak terlihat kerutannya.
Dirinya bahkan masih terlihat eksis sampai sekarang.
Hotman Paris sempat secara blak-blakan menceritakan soal Meriam Bellina.
Ia sempat dikabarkan dekat dengan pengacara Hotman Paris.
Namun kabar itu menjadi perbincangan karena sang pengacara sudah beristri.
Beberapa waktu lalu, Hotma Paris membongkar soal awal kedekatannya dengan Meriam Bellina.
Melansir dari Sripoku.com yang mengutip dari tayangan segmen vlog InspiRANsi di channel Youtube Rans Entertainment, dua tahun lalu, Hotman Paris pun buka-bukaan soal masa lalunya bersama Meriam Belina.
Ternyata tak diketahui publik selama ini, Hotman Paris blak-blakan mengaku jika hubungannya kala itu dengan Meriam Bellina berawal dari taruhannya dengan asisten pribadinya.
"Sewaktu-waktu kami sidang ke Lampung, dari bandara ke pengadilan ini satu jam. Tiba-tiba sama supirnya dinyanyikan lagu."
"Gua tanya 'Ini lagu siapa?', dia (asistennya) bilang 'Meriam Belina'. Terus tiba-tiba dia godain aku, 'Eh, bisa nggak coba dekatin dia'."
"Aku langsung suruh dia 'Satu bulan taruhan'," cerita Hotman Paris pada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Rupanya saat itu ada insiden salah nomor yang membuat artis lain salah paham.
Meski sempat ada insiden itu, Hotman Paris dan Meriam Belina berkenalan.
Hotman Paris mengungkap dinner pertamanya dengan Meriam Belina dilakukan di sebuah mall mewah di bilangan Pondok Indah, Jakata Selatan.
Sejak saat itu hingga sekarang, Meriam Belina memutuskan hidup sendiri membesarkan kedua anaknya, Abel Poetra Abdi dan Nigel Philo Abdi.
Beberapa waktu lalu, beredar foto Meriam Bellina bersama kedua putranya.
Dalam potret tersebut, Meriam Bellina yang sudah tak lagi muda banjir pujian karena nampak awet muda, begitu cantik seperti boneka Barbie.
Saat itu Meriam Bellina tampak menggunakan gaun batik dengan model rambut pendek.
Ternyata foto tersebut diambi saat momen wisuda putra Meriam Bellina.
Artikel ini telah tayang di star.grid.id dengan judul "Makin Tua Makin Eksis, Intip Potret Mempesona Meriam Belina yang Sempat Bikin Hotman Paris Kepincut Meski Sudah Beristri"