"Kemarin diributin soal uang belanja ratusan juta," kata Hotman Paris.
"Gini loh, kalau kita hidup di Jakarta dengan dunia kita sebagai pengacara tenar, coba bayangkan saya pribadi punya delapan sopir," terangnya.
"Delapan sopir itu minimal (gaji) lima juta satu orang, jadi gaji sopir saja sudah empat puluh juta," sambungnya.
"Pembantu, listrik, segala macam, sekolam renang, seratus juta itu enggak perlu dibanggakan untuk pengeluaran," tambahnya.
"Bayangkan untuk kolam renang, listrik, air segala macam, seratus juta di Jakarta itu enggak perlu dibanggakan di TV," pungkasnya.
Hotman Paris dengan tegas menyebut Hotma yang merupakan pengacara kondang tak cukup loyal pada istri sendiri.
Padahal Desiree sudah mendampinginya selama lebih dari 20 tahun lamanya.
Tak heran jika kini Hotman Paris meyakinkan keduanya tak mungkin bisa rujuk lagi.