Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Jumat (16/4/2021).
Kemudian pada kesempatan itu, pihaknya menjawab tudingan soal tak pernah pulang ke rumah.
Makhrifat Zein, pengacara Dennis Lyla tak memberikan jawaban secara gamblang perihal tudingan tersebut.
Ia mengatakan bahwa selama tiga tahun itu, pasangan Dennis dan Thalita Latief masih sering bertemu.
Keputusan itu pun diduga disebabkan karena Thalita Latief yang masih tinggal dengan orangtuanya.
"Selama tiga tahun mereka ada berjumpa, intensitas pertemuan mereka di luar. Karena Thalita tinggal sama orangtuanya 'kan, jadi mereka ada jumpa di luar," tandas Makhrifat.
Namun Makhrifat membenarkan bahwa kliennya dengan sang istri tidak berkomunikasi lagi satu tahun terakhir.