Celine Evangelista pun tidak menyianyiakan waktu istirahatnya itu.
Celine kemudian mengajak sang putra, Lucio mengendarai motor matic miliknya.
Dia pun terlihat berjalan-jalan berkeliling komplek bersama dengan sang putra.
"Hai guys," kata Lucio.
"Hai guys aku keliling komplek guys," kata Celine Evangelista.
Dalam unggahan selanjutnya, Celine yang nampak berada di sebuah garasi rumahnya seperti mencurahkan hatinya.
Dalam video singkat itu dia mengaku bekerja keras untuk menepis hujatan dari netizen yang menyebutnya sebagai simpanan orang.
"Ih gila strong, capek ya kak," kata Desmon.
"Harus kerja biar ga dibilang punya gadun (om-om tajir)," kata Celine Evangelista.
"Kerja dari malem sampai pagi," kata seorang lainnya dalam video tersebut.
Artikel ini telah tayang di banjarmasin.tribunnews.com dengan judul "Sentil Soal Om-om Tajir, Celine Akui Kerja Saat Pisah Rumah Stefan William demi Hindari Anggapan Ini"