GridFame.id - Kemunculan ibu kandung Betrand Peto membuat jagat dunia hiburan geger.
Vivi, ibu kandung Betrand Peto sempat berujar dirinya dilupakan darah dagingnya sendiri pasca diasuh Ruben Onsu.
Kehidupan Betrand pasca menjadi anak angkat Ruben Onsu memang berbeda jauh dari sebelumnya saat masih di NTT.
Ia memiliki berbagai kesibukan yang membuatnya tak selalu bisa berkomunikasi dengan keluarganya di NTT.
Berkat Ruben Onsu, remaja 16 tahun itu berhasil mewujudkan mimpinya menjadi seorang penyanyi ibukota.
Namun saat anaknya mulai berhasil meraih mimpi, Ruben harus menahan geram karena kebahagiaan Betrand diusik keluarganya sendiri.
Bahkan baru-baru ini, Ruben terlihat begitu menahan emosinya saat membongkar kelakuan keluarga Betrand di depan ibu kandungnya sendiri.
Duduk berhadapan dengan ibu kandung Betrand Peto, Ruben Onsu mengungkap isi hatinya yang dipendam selama ini.
"Kalau kalian kangen, cinta dengan anak ini, telepon dengan ‘Hai, Etan kami rindu.’ Jangan ujung-ujungnya, ada ujungnya," Ruben Onsu di YouTube The Onsu Family (19/04/2021).
Ruben mengaku selama ini sudah menahan diri untuk tidak mengungkap borok keluarga kandung anak angkatnya itu.
Pasalnya, sejak Betrand menjadi anak angkat Ruben, banyak anggota keluarga yang kerap meminta uang hasil kerja kerasnya.
Hal itu tentu membuat Ruben naik darah karena ia sendiri pun tak pernah meminta apapun meski menggelontorkan dana besar untuk Betrand.
"Saya sedih, setiap telepon, ada ujungnya. Anak saya ini bukan sapi!" tutur Ruben.
"Sebutir garam saya haramin kamu buat beli dan perlengkapan ayah. Saya tidak perlu, ini buat bekal kamu besar nanti," sambungnya.
Ruben bahkan terang-terangan menyebut keluarga Betrand Peto di NTT tak tahu malu.
“Apa nggak malu honornya berapa yang dipeributkan berapa? Itu pertanyaan saya?" kata Ruben.
"Betrand lebih gede di modalnya enggak? Iya, nggak apa-apa, dia anak gue kok," tegasnya menahan emosi.
Bagi Ruben, dirinya sebagai orangtua akan memberikan yang terbaik untuk Betrand tanpa meminta balas.
Namun hal itu rupanya tak berlaku bagi keluarga Betrand di NTT yang justru sering memanfaatkan anak angkatnya.
"Apa bisa orang yang lebih tua minta ke anak yang kecil sementara dia masih bisa bekerja?" cecar Ruben.
"Ini cuman dia bilang minta pulsa, lebih kekanak-kanakan kalian!" tegasnya.
Mendengar amarah Ruben, Vivi sendiri hanya tertunduk menangis dan menyadari kesalahannya pada darah dagingnya sendiri.