Find Us On Social Media :

Sindir Atta Halilintar, Najwa Shihab Singgung Soal Suara Suami dari Tuhan dalam Rumah Tangga: Ada Catatan Penting untuk Pasangan Muda

Najwa Shihab, Aurel Hermansyah, Atta Halilintar

GridFame.id - Belakangan ini kehidupan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mendapat banyak sorotan publik.

Ya, sebab pernikahan keduanya saja sudah membuat heboh publik dengan menghadirkan dua orang penting di Indonesia.

Bahkan pernikahan mereka disebut menjadi pernikahan termewah tahun ini hingga banyak yang menginginkannya.

Namun kehidupan mereka seolah tak luput dari hujatan netizen.

Beberapa waktu lalu, Atta Halilintar malah mendapat kecaman dari beberapa pihak karena mengatakan suara suami itu dari Tuhan.

Baca Juga: Disebut Tertular Covid 19 dari Acara Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Halilintar, Thariq Halilintar Buru-buru Beri Pengakuan

Atta Halilintar dianggap patriarki oleh Komnas Perempuan yang sudah mengatakan hal demikian.

Seakan sindir Atta Halilintar, Najwa Shihab membahas tentang suara suami adalah suara dari Tuhan.

Hal ini diungkapkan oleh Najwa Shihab melalui YouTube Najwa Shihab yang tayang pada Minggu, (25/4/2021).

Dalam video tersebut, Najwa Shihab tidak sendiri dan ditemani oleh ayahnya hingga Destha Mahendra dan Natasha Rizki.

Najwa Shihab kemudian bertanya kepada Quraish Shihab tentang penjelasan mengenai suara suami adalah suara dari Tuhan.

"Abi, tapi kalau pengertian dominan itu apa? Karena kemarin ini sempat viral bi, ada satu anak muda lah baru menikah terus habis itu dia bilang suara suami itu suara Tuhan, jadi apapun kalau mau pergi harus izin dari suami nggak boleh melakukan apapun tanpa suaminya tahu, itu sempet ramai juga tuh bi," ucap Najwa Shihab.

Baca Juga: Waduh! Nekat Masuk ke Kamar Atta Halilintar Pakai APD Demi Nyuapin, Aurel Malah Dikatain Kayak Buntelan Sama Suaminya Sampai Teriak: Heh!

Kemudian Quraish Shihab menjelaskan maksud dari meminta izin kepada suami untuk seorang istri.

"Ya tidak sampai begitu, kehidupan rumah tangga itu harusnya harmonis, jangankan yang sekarang, abi aja kalau mau pergi keluar pasti bilang, bahkan izin itu ada izin umum ada izin khusus," ujar Quraish Shihab.

Quraish Shihab menjelaskan izin umum dan izin khusus yang membedakan untuk istri meminta izin kepada suami.

"Izin umum itu diberikan oleh suami dan dipahami oleh istri dalam konteks hal umumnya sudah begitu, jadi izin itu cukup hanya dengan memberi tahu kemudian tidak ada teguran ataupun larangan itu sudah termasuk izin," tutur Quraish Shihab.

"Ini berarti kalau diam bisa diartikan izin?" Tanya Najwa Shihab.

"Iya diam bisa diartikan izin," jawab Quraish Shihab.

Quraish Shihab seakan menekankan kepada pasangan suami istri muda bahwa konsep pernikahan itu harus didasarkan atas rasa saling percaya.

"Mestinya kehidupan rumah tangga itu dibina antara lain atas dasar saling percaya, baik istri harus percaya bahwa suaminya ketika di luar itu memelihara kesucian kehidupan rumah tangga mereka, suami juga harus gitu, harus yakin dengan istri bahwa kesucian rumah tangga itu adalah yang terpenting," ungkap Quraish Shihab.

Baca Juga: Katanya Minta Anak Banyak Cuma Bercanda, Kini Atta Halilintar Sampai Paksa Aurel Hermansyah Minum Obat Ekstra Subur Gegara Takut Gagal

Hal ini menjadi catatan penting untuk suami istri baru yang baru saja menikah dan membina rumah tangga.