Find Us On Social Media :

Lebaran 2021 Tanggal Berapa? Simak Hasil Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1442 H Jam 17.00 WIB

GridFame.id - Banyak yang bertanya Lebaran 2021 tanggal berapa?

Simak hasil sidang Isbat pada link berikut ini.

Kementerian Agama (Kemenag) akan segera menggelar sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1442 H, pada hari ini, Selasa (11/5/2021).

Dikutip dari kemenag.go.id, sidang Isbat dilaksanakan bertepatan pada hari ke-29 Ramadhan 1442 H.

Rencananya Sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1442 Hakan dipimpin oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Karena masih terkendala masa pandemi Covid-19, sidang isbat dilakukan mengikuti protokol kesehatan sehingga tidak semua perwakilan hadir secara fisik di kantor Kementerian Agama.

"Isbat awal Syawal digelar 11 Mei 2021 atau 29 Ramadan 1442 H secara daring dan luring," terang Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin, di Jakarta, Rabu (5/5/2021).

Panitia juga menyiapkan aplikasi pertemuan dalam jaringan (zoom meeting), baik untuk peserta sidang maupun media.

Baca Juga: Tinggal Menghitung Hari, Segera Cek Penerima BLT UMKM Tahap 3 yang Cair Sebelum Lebaran Dengan Akses eform.bri.co.id

Sebab, peliputan juga akan dilakukan secara terbatas.

Kemenag juga bekerjasama dengan TVRI untuk menjadi TV Pool.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Agus Salim menyatakan, tahapan sidang isbat dilakukan sebagaimana awal Ramadan lalu.

Kemenag telah menjadwalkan untuk melakukan rukyatul hilal pada 88 titik di seluruh Indonesia.

Misalnnya di DKI Jakarta, rukyatul hilal akan dilaksanakan di Gedung Kantor Wilayah Kementerian Agama DKI Jakarta lantai 7, Masjid Al-Musyariin Basmol Jakarta Barat, Pulau Karya Kepulauan Seribu, dan Masjid KH Hasyim Asy'ari Jakarta Barat.

Peliputan sidang isbat difasilitasi melalui siaran langsung TVRI (TV Pool) dan live streaming Chanel Youtube Kemenag RI dengan tahapan sebagai berikut:

Baca Juga: Jelang Lebaran 2021, Amanda Manopo Malah Dapat Banyak Rezeki Usai Mukena Hebohnya Laku di Pasaran

1. Seminar Posisi Hilal Awal Syawal 1442 H ( secara astronomis ), pukul 17.00 WIB (disiarkan secara langsung melalui youtube Kemenag RI dan aplikasi zoom )

2. Sidang Isbat Awal Syawal dipimpin Menag Yaqut Cholil Qoumas, jam 18.00 WIB ( setelah Salat Magrib), hanya diikuti undangan, bersifat tertutup.

3. Telekonferensi Pers Pengumuman Hasil Sidang Isbat awal Syawal 1442 H, jam 19.15 WIB ( disiarkan secara langsung melalui TVRI, youtube Kemenag RI, dan aplikasi zoom )

Bagi yang ingin mengikuti Seminar Posisi Hilal via zoom, dapat melakukan registrasi terlebih dahulu di link bit.ly/hilalsyawal1442.

Baca Juga: Jangan Sampai Kelewat! Segera Cek Bansos yang Cair Sebelum Lebaran 2021, Ada BLT UMKM, PKH, dan BPNT

Berikut Link Live Streaming Pelaksanaan Sidang Isbat 1 Syawal 1442 H:

1. Live Streaming Sidang Isbat 1442 H >> TVRI

2. Live Streaming Sidang Isbat Isbat 1442 H >> YouTube Kemenag

3. Live Streaming Sidang Isbat Isbat 1442 H >> Instagram @kemenag_ri

4. Live Streaming Sidang Isbat Isbat 1442 H >>Facebook Kemenag

Nantinya hasil sidang isbat akan diumumkan oleh Menteri Agama secara telekonferensi serta disiarkan langsung oleh TVRI sebagai TV Pool dan live streaming medsos Kemenag.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul LINK Live Streaming Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1442 H, Digelar Hari Ini Jam 17.00 WIB