GridFame.id - Dua model ternama tanah air, Luna Maya dan Sophia Latjuba memang selalu mencuri perhatian.
Dua wanita berparas cantik dan bertubuh molek ini sama-sama pernah bertekuk lutut dengan pesona Ariel Noah.
Luna Maya sendiri lebih dulu berpacaran dengan Ariel Noah hingga hubungan mereka berakhir 2010 lalu.
Bukan tanpa alasan, skandal video syur yang membuat Ariel Noah masuk bui rupanya memberi pengaruh buruk pada hubungan mereka.
Pasca move on dari Luna Maya, Ariel Noah kembali menjalin hubungan serius dengan Sophia Latjuba.
Bahkan keduanya sudah begitu dekat dengan keluarga masing-masing sampai isu bakal adanya pernikahan pun beredar.
Kini sama-sama jadi mantan, Luna Maya dan Sophia Latjuba malah reuni.
Hal ini diketahui dari vlog YouTube TS Media yang diunggah pada (11/05/2021).
Mengundang Sophia Latjuba sebagai bintang tamu, Luna dan Marianne Rumantir bertanya soal kriteria pasangan ibu dua anak itu.
"Soal pasangan juga nggak picky, jadi siapa aja ya yang bikin getaran?" tanya Marianne Rumantir.
"Nggak juga," jawab Sophia.
"Sekarang ini yang bikin getaran itu yang lebih muda atau seumuran gitu?" tanya Marianne.
"Kalo aku (suka cowok yang) lebih muda," timpal Luna Maya.
Mendengar hal itu sontak Sophia Latjuha terkejut karena tak percaya Luna Maya suka berondong seperti dirinya.
"Hah? Mana? Siapa? Aku mau bukti, mana fotonya," goda Sophia.
"Kok gitu, ada ada banyak, ceilah," ucap Luna malu-malu.
Tiba-tiba, Sophia Latjuba pun menyinggung soal pria berinisial N dan A yang diduga Nazriel Irham alias Ariel Noah.
"Iya harus gitu, lo cantik, pinter, ini ekspektasinya si A," terang Sophia tertawa.
"Pertama kan N, jadi mau yang A atau yg N nih," goda Luna hingga keduanya terbahak-bahak.
Seolah sudah begitu dekat, Luna Maya bahkan tak segan curhat soal pengalaman cintanya pada Sophia Latjuba.
"(Tahun lalu) Aku di-ghosting," ucap Luna.
"Beneran?" tanya Sophia syok.
Diakui Luna Maya, momen menyebalkan itu terjadi pasca dirinya putus dari Reino Barack.
Bahkan pria itu kepergok kencan dengan perempuan lain saat Luna tak sengaja bertemu mereka di sebuah restoran.
"Jangan sebut nama dong, dulu setahun setelah putus dari yang terakhir, ada lah deket (sama seseorang)," kata Luna Maya.
"Terus tiba-tiba, kita lagi makan, dia di room sebelah ama perempuan lain. Hmm, pantesan ngilang, ya udah lah ya," jelas Luna.
"Untung gue dinner-nya sama Ayu sama suaminya," tambahnya.
"Ya ampun," ucap Sophia prihatin dengan nasib malang Luna Maya.
"Kan belum masuk ke hati, baru masuk di WhatsApp doang, ya gak salah, mungkin gak nyambung aja vibe-nya," pungkas Luna.
Meski begitu ia tak menyerah dan yakin suatu saat bisa menemukan pria yang tepat untuk jadi pendamping hidupnya.