GridFame.id - Kasus Nindy Ayunda dan Askara Parasady Harsono bakal terus berlanjut.
Sebelumnya, Nindy mengatakan jika alasan bercerai dengan mantan suaminya karena kepergok selingkuh dengan wanita lain.
Ia bahkan memiliki bukti meski Aska berkali-kali menyangkal tuduhan tersebut.
Baru-baru ini Nindy Ayunda membongkar tingkah mertuanya, ayah Askara Parasady melalui Instagramnya.
Dituding seolah berselingkuh dengan karyawanya, ayah Askara langsung layangkan somasi ke Nindy.
Fahmi Bachmid, pengacara ayah Askara mengatakan jika kliennya merasa tersudutkan dengan tingkah Nindy Ayunda.
"Soal adanya seorang anak (Nindy), yang memposting tulisan-tulisan menyudutkan, dan seolah olah, ayah Azka ini berselingkuh dengan karyawan dan bukti bukti yang lain," kata Fahmi Bachmid dikutip dari tribunnews.com, Jumat (11/6/2021) malam.
Fahmi mengatakan jika Dedi Harsono, ayah Askara syok berat atas apa yang dibeberkan oleh Nindy.
"Jadi orang tua ini kaget dengan hal tersebut, kok ada apa kaitannya sebagai mertua, dengan persoalan ini," sambungnya.
Fahmi menyebutkan kalau ayahanda Askara, Dedi memintanya untuk memberikan somasi kepada Nindy terkait apa yang sudah diunggahnya, yakni menuding mertuanya selingkuh dengan karyawannya.
"Jadi aku dimintai tolong, oleh beliau untuk memberikan somasi atau teguran, untuk (Nindy) mengklarifikasi hal tersebut yang belum tentu bisa dipertanggung jawabkan tulisannya. Ini perlu diluruskan," ucapnya.
Fahmi menyampaikan Dedi merasa prihatin karena dilibatkan dalam masalah rumah tangga Askara dengan Nindy.
Hal itu tentu saja juga berdampak negatif bagi Dedi.
"Ada dampak negatif, pastilah. Karena kenapa saya dibawa bawa, ceritanya macem macem, dia juga masih punya istri. Konflik ini jangan dibawa kemana mana," jelasnya.
Padahal hubungan Nindy dan anaknya dengan Dedi diluar kasus rumah tangganya, selama ini baik-baik saja.
"Karena kan, ada darah daging, antara keduanya. Jangan, sampai tali silaturahmi putus. Hubungan, antara Anak dan menantu baik baik saja kok," tambahnya.
Secara tegas, Fahmi meminta Nindy segera klarifikasi atau akan dibawa ke jalur hukum
"Tadi pagi saya layangkan, saya tunggu 1x24 jam. Jika, belum jawab kami akan bawa ke ranah hukum dan kita akan proses. Kita lihat nanti, jika ada perkembangan," ujar Fahmi Bachmid.
Sebelumnya beredar cerita mantan karyawan Dedi yang diunggah oleh Nindy Ayunda dalam Instagramnya baru-baru ini.
Mantan karyawan itu bahkan sangat mengenal Aska dan sering ngegym bareng mantan suaminya sebelum menikah dengan Nindy.
"Dulu aku sempat kenal sama mantan suami Nindy, aku dulu pernah ngegym bareng Aska, Mamat, dan Mas Agus trainernya Aska di BCP mall Bekasi sblm Nindy nikah sama Aska, setelah nikah Aska sempat BBMan sama aku," tulis netizen lewat DM yang dikirim ke Instagram Nindy.
Kemudian ia membeberkan jika kelakuan Aska yang berani chat dirinya padahal telah beristri.
Ia juga mengungkap jika kelakuan ayahnya tak berbeda jauh dengan Aska.
"Aku gak mau judge kak Aska sih karena gak kenal, but please for the first time I saw your snapgram about him and his family, kelakuannya hampir sama kayak papanya, aku mantan karyawan di sana," tulis netizen yang mengaku mantan karyawan ayah Aska.
Wanita tersebut bahkan mengaku jika Dedi sering meminta untuk videocall dan sering diminta masuk ke ruangannya diluar kepentingan pekerjaan.
"Karyawan2 pada kaget sih pas aku kasih tahu dapat rekomendasi dari beliau, mereka mikirnya aneh2 ke aku, terutama aku takut diapa2in, awalnya sih aku bodo amat, eh ujung2nya diteror mulai dari disuruh masuk ke ruangannya, ditelfon dimintai VC sampe beda nomor buat ngehubungin," pungkas netizen tersebut.