Sistem akan mencocokan nama penerima manfaat dan wilayah yang diinput.
Kemudian, membandingkan dengan nama yang ada dalam database Kemensos.
Penerima Bansos Tunai Rp 300 ribu akan mendapatkan surat undangan untuk mencairkan bantuan.
Pencairan dilakukan di tempat yang telah ditunjuk, yaitu di kantor kelurahan/desa masing-masing.
Namun ada pula yang pencairannya masih di kantor pos.
Surat undangan tersebut diberikan desa melalui ketua RT/RW masing-masing.
Penerima bansos Rp 300 ribu wajib membawa KTP-el atau Kartu Keluarga (KK) yang asli serta surat undangan yang dibagikan.
Namun, penerima juga diminta untuk membawa KTP dan KK yang telah di-fotocopy.
Baca Juga: Ini Dia Link Cek Penerima Bansos Tunai Rp 300 Ribu, BNPT dan PKH Juga Bisa Akses Secara Online
Biasanya, kantor pos memiliki jadwal tersendiri untuk pencairan bantuan agar menghindari kerumunan.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "CEK Penerima Bansos Tunai Rp 300 Ribu Juni 2021, Berikut Cara Mencairkannya di Kantor Pos"