Padahal diakui Cinta Kuya, dirinya sudah menjaga diri dengan memakai pakaian yang sopan.
Namun tetap saja ia menjadi korban pelecehan.
"Jadi walaupun aku udah jaga diri dan aku udah pakai kaos atau apapun.
Masih ada aja orang kayak begitu lho," timpal Cinta Kuya.
Cinta Kuya bahkan menyembunyikan dan merahasiakannya dari orangtuanya.
Ia mengaku takut menceritakan hal yang dialaminya tersebut pada Uya Kuya dan Astrid Kuya.
Meski begitu, akibat dari pelecehan seksual tersebut, Cinta Kuya mengaku trauma dan sering mikir ketika akan posting foto di media sosial.
"Aku kalau foto itu suka mikir, aku post ini apa enggak ya. Karena aku tahu gimana dunia sosial media itu benar-benar jahat," papar Cinta Kuya.