GridFame.id - Lagi-lagi dunia hiburan harus kehilangan seniman legendaris.
Dalang Ki Manteb Soedharsono dikabarkan meninggal dunia hari ini Jumat (2/7) sekitar pukul 10.00 WIB.
Ki Manteb Soedharsono ini sangat terkenal diseluruh penjuru Indonesia.
Siapa sangka sosok Ki Manteb Soedharsono ternyata sangat dekat dengan tokoh politik, Megawati.
Namun, saat ditanya menjadi politikus, Ki Manteb menolaknya mentah-mentah.
Dilaporkan Tribunnews.com, Ki Manteb Soedharsono pernah bilang nggak minat masuk politik walau dekat dengan Megawati.
Sejatinya, bagi Ki Manteb Soedharsono, dunia politik bukan hal baru.
Dia hampir selalu membawakan lakon-lakon yang menceritakan kehidupan politik.
Banyak tokoh politik yang memintanya pentas di kampanye partainya.
Walau begitu, Pak Manteb bilang nggak terlalu tertarik masuk dunia politik yang kejam.
Berbeda dengan sejawatnya yang lain yang berani terjun ke dunia yang dikenal menghalalkan banyak cara itu.
"Saya sering sekali diminta mendalang sama banyak partai. Saya juga punya hubungan baik dengan para petinggi parpol, seperti Bu Megawati. Tapi, saya tetap jadi dalang saja," ucap Ki Manteb, sebelum pementasan wayang kulit dalam rangka HUT Ke-1.108 Kota Magelang, di Kota Magelang, Kamis (17/4/2014).
Walau nggak tertarik masuk politik, Sang Dalang Setan terang-terangan bilang banyak yang menawarinya masuk politik.
Tapi seperti disebut di awal, dia ingin berada di posisi yang tetap netral.
Dia ingin mengabdi untuk seni dan budaya.
"Walaupun saya sering pentas di berbagai kegiatan partai, saya tetap seniman, tapi bukan seniman milik partai karena seniman itu milik bangsa. Kalau partai mau pakai saya, ya silakan," ujarnya.
Walau dia ogah masuk politik, bukan berarti dia sinis dengan rekan-rekan dalangnya yang jadi politikus.
Pria kelahiran 31 Agustus 1948 itu berpesan, agar seyogianya seorang seniman berkaca dan mengukur kemampuan diri sendiri sebelum terjun ke dunia politik praktis.
"Sebelum maju, seniman harus tahu diri. Sejauh mana kemampuannya. Kalau sudah tahu, dia akan tahu jati diri. Kalau sekarang, kebanyakan mereka justru mengukur orang lain. Tapi, dia sendiri tidak tahu dirinya sendiri," tutur salah bintang iklan obat sakit kepala ini.
Dalang kondang wayang kulit asal Kabupaten Karanganyar, Ki Manteb Soedharsono meninggal dunia, Jumat (2/7/2021).
Menurut salah seorang rekannya, Sugeng Nugroho, bahwa Ki Manteb Soedharsono meninggal dengan diagnosa Covid-19.
"Beliau akan dimakamkan secara protokol kesehatan," katanya kepada TribunSolo.com.
Sosok dalang kelahiran 31 Agustus 1948 memiliki komorbid penyakit di paru-parunya.
"Beliau sering berobat soal permasalahan paru-parunya," ujarnya.
Dalam dunia pewayangan, Ki Manteb juga menjabat sebagai penasehat di organisasi Paguyuban Dalang Surakarta.
"Beliau salah satu senior dan guru bagi para dalang di Indonesia," terangnya.
Baca Juga: Innalillahi! Nyeri Hati Usai Ditipu Suami, Kondisi Mantan Didi Mahardika Ini Makin Kritis Hingga Harus Pasang Ventilator: Ada Kabut Putih di Paru-Paru
Artikel ini telah tayang di suar.id dengan judul "BREAKING NEWS: Dalang Kondang Ki Manteb Soedharsono Meninggal Dunia Di Karanganyar"