Find Us On Social Media :

Duh! Padahal Penting Tapi Instansi Ini Sepi Peminat CPNS 2021, Sampai Tak Ada yang Daftar, Apa Itu?

CPNS 2021

GridFame.id - Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 sudah masuk di hari ke 6.

Banyak masyarakat yang pastinya sangat antusias dengan dibukanya pendaftaran CPNS 2021.

Tak seperti yang lainnya pendaftarannya sampai membludak, ternyata ada instansi pemerintah yang 'kurang laku.'

Padahal instansi tersebut sangat penting perannya.

Bahkan sejak dibukanya pendaftaran CPNS 2021, instansi tersebut sama sekali tidak ada yg mendaftar.

Kira-kira instansi apa ya?

Baca Juga: Jangan Sampai Nyesel Nantinya! Yuk Simak 5 Faktor yang Bikin Kamu Gak Lolos Seleksi Adminitrasi CPNS 2021

Instansi itu adalah Kementerian Energi dan Sumber Daya Minera (ESDM).

Dalam akun Twitter resminya, Kementerian ESDM membutuhkan sejumlah orang mengisi formasi tertentu.

Namun, formasi itu justru sepi peminat.

“Mimin ucapkan terimakasih kepada para Sobat Energi yang sudah mendaftar #CASN @KementerianESDM, namun sekarang mimin akan umumkan jumlah pelamar terendah utk tgl 4 Juli ya Sampai dengan saat ini, belum ada yang melamar pada 5 formasi dengan jabatan berikut ini (0 pelamar)” cuitan akun CASNKESDM.

Dalam poster yang diunggah @casnkesdm ada 5 jabatan dengan jumlah pelamar terendah per tanggal 4 Juli 2021 pukul 19.00 WIB.

Pada jabatan-jabatan ini ESDM juga memberikan peluang untuk jalur khusus dan jalur biasa.

Baca Juga: Bingung Nomor NIK dan KK Tidak Ditemukan Saat Daftar CPNS 2021? Jangan Panik! Lakukan Hal Ini Untuk Mengatasinya

Adapun 5 Jabatan tersebut terdiri dari:

1. Arsiparis

2. Analisis Hukum

3. Ahli Pertama-Perancangan Peraturan Perundang-undangan

4. Ahli Pertama-Prantara Hubungan Masyarakat (Cumlaude)

5. Inspektur Ketenagalistrikan (Putra Putri Papua/Papua Barat)

Apakah Anda tertarik untuk mendaftar? Ingat, pendaftaran hanya melalui website SSCASN ya!

Melalui peraturan yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB), pemerintah juga akan membuka jalur formasi khusus putra/putri lulusan terbaik (cumlaude), disabilitas, diaspora, putra/putri Papua dan Papua Barat.

Dalam peraturan terbaru, PermenPANRB No.27/2021 tentang Pengadaan PNS menjelaskan bahwa pengumuman dan pelaksanaan pendaftaran CPNS 2021 hanya dilakukan oleh Panselnas yang dilandasi dari kebutuhan kepegawaian.

Masing-masing dari penetapan formasi khusus ini memiliki persyaratan yang berbeda-beda.

Oleh karena itu, bagi Anda yang berminat mendaftar, ada baiknya memahami apa saja persyaratan yang harus pelamar lengkapi.

Untuk itu Anda bisa menyimak beberapa formasi yang telah di rangkum.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS Resmi Dibuka! Situs sscansbkngoid Down? Coba Lakukan Trik Ini

Syarat formasi khusus putra/putri Papua dan Papua Barat

Untuk pemilihan kebutuhan jabatan dan unit kerja penempatan ditentukan oleh masing-masing instansi berdasarkan daftar rincian penetapan alokasi kebutuhan PNS dari Menpan RB.

Pemilihan tersebut juga dilakukan pada SSCASN BKN, dan selanjutnya dicantumkan dalam pengumuman lowongan PNS pada masing-masing Instansi.

Adapun jabatan dan kualifikasi pendidikan untuk kebutuhan khusus putra/putri Papua/Papua Barat ditetapkan juga untuk penetapan kebutuhan Umum dengan jabatan dan kualifikasi pendidikan yang sama.

Bagi putra/putri Papua dan Papua Barat yang ingin mengikuti pendaftaran seleksi CPNS 2021, harap memperhatikan persyaratan dan ketentuan sebagai berikut:

- Pelamar yang melamar kebutuhan khusus putra/putri Papua dan Papua Barat merupakan keturunan Papua/Papua Barat berdasarkan garis keturunan bapak dan/atau ibu asli Papua/Papua Barat yang dibuktikan dengan:

a. akta kelahiran atau surat keterangan lahir;

b. surat keterangan dari kepala desa/kepala suku.

Baca Juga: Segera Siapkan Berkasnya! Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Diumumkan Hari Ini, Cek Cara Daftar dan Persyaratan lengkap

Lowongan CPNS 2021 khusus putra/putri lulusan terbaik (Cumlaude)

Dalam PermenPANRB No. 27/2021, disebutkan bahwa Instansi Pusat wajib mengalokasikan paling sedikit 10 persen untuk kebutuhan khusus putra/putri lulusan terbaik berpredikat “dengan pujian”/cumlaude dari total alokasi kebutuhan PNS.

Sedangkan Instansi Daerah dapat mengalokasikan kebutuhan khusus putra/putri lulusan terbaik berpredikat cumlaude , sesuai dengan kebutuhan organisasi berdasarkan penetapan kebutuhan PNS.

Setiap pemilihan formasi jabatan dan unit kerja penempatan ditentukan oleh masing-masing instansi berdasarkan rincian penetapan alokasi kebutuhan (formasi) dari Menteri, dilakukan di SSCASN BKN dan selanjutnya dicantumkan pada pengumuman CPNS masing-masing instansi.

Adapun jabatan dan kualifikasi pendidikan untuk formasi khusus tersebut disyaratkan agar pada formasi ini ditetapkan juga untuk kebutuhan Umum dengan jabatan dan kualifikasi pendidikan yang sama.

Berikut syarat daftar CPNS 2021 jalur khusus cumlaude:

- Dikhususkan bagi putra/putri yang mempunyai jenjang pendidikan paling rendah sarjana, tidak termasuk diploma IV;

- Calon pelamar merupakan lulusan dari Perguruan Tinggi dalam negeri dengan predikat kelulusan “Dengan Pujian”/Cumlaude

- Calon pelamar berasal dari Perguruan Tinggi terakreditasi A/Unggul dan Program Studi terakreditasi A/Unggul

- Calon pelamar dari lulusan Perguruan Tinggi luar negeri dapat mendaftar pada jenis penetapan kebutuhan khusus putra/putri lulusan terbaik berpredikat “dengan pujian”/cumlaude setelah memperoleh penyetaraan ijazah dan surat keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya setara “Dengan Pujian”/Cumlaude dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Untuk cara pendaftaran, pelamar bisa melakukan pendaftaran akun terlebih dulu dengan mengakses portal SSCASN https://sscasn.bkn.go.id.

Tunggu apalagi, ini kesempatan emas bagi Anda putra/putri Papua/Papua Barat untuk bergabung menjadi abdi negara, jangan sampai ketinggalan ya.

Persiapkan semua kelengkapan berkas dan gunakan koneksi internet yang kuat untuk mendaftar CPNS 2021.

Baca Juga: Lulusan SMA/Sederajat Bisa Ikut CPNS 2021, Simak Instansi yang Buka Formasinya dari Kejaksaan Sampai Kemenhub

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul "Sepi Peminat, Ini Formasi CPNS 2021 Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Yuk Merapat!"