GridFame.id - Kebotakkan bisa terjadi diumur berapapun.
Tak hanya pria, ada juga wanita yang mengalami kebotakkan pada rambutnya.
Tentunya hal itu membuat orang menjadi kurang percaya diri dalam hal penampilan.
Ada cara instan untuk mengatasi kebotakkan yaitu dengan menanam rambut disekitaran kepala.
Tetapi kebanyakan orang bakal takut pada efek samping yang mungkin terjadi.
Orang-orang akan lebih memilih cara dari bahan alami untuk mengatasi kebotakkan.
Nah, berikut cara-cara yang ampuh untuk mengatasi kebotakkan pada rambut kita.
1. Jus bawang putih
Bawang putih dikenal kaya akan kandungan sulfur yang mampu meregenerasi folikel rambut.
Folikel rambut merupakan struktur kulit yang menjadi tempat rambut akan tumbuh. Tak hanya terbatas pada apa yang ada di kepala saja, namun juga seluruh kulit kecuali pada bibir, telapak tangan, dan telapak kaki.
Nah, kita hanya membutuhkan satu bawang putih utuh, dan menjadikannya jus. Setelah itu, aplikasikan jus tersebut pada daerah yang mengalami kebotakan.
Lalu, cuci dengan air hangat. Gunakan cara ini selama 2-3 minggu untuk hasil yang maksimal.
2. Minyak zaitun
Minyak zaitun kaya akan antioksidan dan vitamin E. Zat ini membantu pertumbuhan rambut.
Panaskan minyak zaitun dengan hati-hati, dan oleskan ke area yang membutuhkan pertolongan. Biarkan olesan itu mengendap selama semalam.
Esok harinya, cuci rambut dengan sampo. Kita bisa melakukan terapi ini sesering mungkin.
3. Kapur barus
Kapur barus membantu memperbaiki sirkulasi darah dan pada saat bersamaan bisa menyeimbangkan tingkat pH kulit kepala.
Ambilah setengah sendok minyak kapur barus dan dua sendok yogurt yang dicampur dengan 3-4 sendok minyak jojoba. Pijat di daerah yang mengalami kebotakan selama 30 menit.4. Lada hitam
Lada hitam membantu meningkatkan aliran darah ke kulit kepala.
Bahan ini dapat merangsang pertumbuhan rambut dan folikel. Kita cukup membuatnya menjadi pasta, dan menambahkan tetesan lemon.
Oleskan campuran tersebut ke area yang mengalami kebotakan.
5. Jus lidah buaya
Jus lidah buaya sangat baik untuk pertumbuhan rambut. Cukup membuat jus lidah buaya yang segar, lalu oleskan dan pijat selama 40-45 menit.
Baca Juga: Satu Indonesia Nyesel Baru Tahu, Cuma Modal Pakai Alpukat Uban Di Rambut Bisa Hilang, Begini Caranya
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Bahan Rumahan yang Ampuh Atasi Kebotakan"