GridFame.id - Pedangdut Ayu Ting Ting memang kerap kali menjadi sasaran empuk warganet.
Hampir setiap aktivitas yang ia bagikan di media sosial selalu mendapat komentar buruk.
Tak hanya Ayu Ting Ting, anak hingga keluarga pedangdut asal Depok ini juga sering kena getahnya.
Sebagai orang tua, Umi Kalsum dan Abdul Rozak tak tinggal diam jika sang anak menjadi bulan-bulanan warganet.
Keduanya kerap kali bersitegang dengan netizen-netizen yang berkomentar buruk terhadap anak maupun cucunya.
Seperti yang terjadi belakangan ini, Umi Kalsum kembali menghebohkan media sosial karena kelakuan salah seorang netizen yang menghina anaknya.
Tak mau lepaskan oknum pelaku penghina Ayu Ting Ting, Umi Kalsum buru sang pelaku.
Geram dengan kelakuan penghina Ayu Ting Ting dan keluarganya, Umi Kalsum bahkan rela mencari pelaku hingga ke luar negeri.
Umi Kalsum bahkan meminta bantuan KBRI untuk mencari pelaku penghina Ayu Ting Ting yang kini jadi TKW di Singapura.
Pengalaman memburu penghina Ayu Ting Ting dan keluarganya ini bukan hal yang pertama kali dilakukan oleh Umi Kalsum.
Bahkan ia tak ragu menyeret sang oknum pelaku untuk berurusan dengan pihak berwajib dan membuka identitas aslinya.
Baru-baru ini, Umi Kalsum dan rombongannya bahkan tak ragu minta bantuan KBRI Singapura untuk memburu pelaku di luar negeri.
Hal ini terlihat dalam unggahan Instagram @mom_ayting92_ pada Kamis (29/7/2021).
Tak puas sudah datangi rumah pelaku namun tak bertemu langsung, Umi Kalsum lalu meminta tolong pada KBRI untuk mencari oknum tersebut.
Umi Kalsum bahkan tak segan membongkar identitas sang pelaku, mulai dari nama lengkap, alamat, dan wajah aslinya.
"Semoga ada yang bisa membantu bagaimana caranya dia kartika damayanti yang ber Alamat balaidesa tondomulo kec kedungadem Kab bojonegoro jawa timur kembali ke indonesia," paparnya.
Ia bahkan meminta tolong KBRI Singapura untuk memburu pelaku ini.
Pasalnya pelaku kini berada di Singapura karena disinyalir sedang bekerja sebagai TKW.
"Untuk tanggung jawab atas segala pencemaran nama baik anak dan cucu saya @kbrisingapura mohon bantuannya," tulis Umi Kalsum.
Nenek satu cucu ini mengungkapkan perasaannya tak terima keluarganya jadi sasaran hinaan orang.
"Tidak ada orang tua yang terima anak cucunya di hujat sama manusia yang 1 ini," ujarnya.
"Semoga saya bisa membawa dia kembali ke Indonesia biar dia bisa pertanggung jawabkan atas segala perbuatannya sesuai hukum yang berlaku di Indonesia, aamin," pungkas Umi Kalsum.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Penghina Ayu Ting Ting Ternyata TKW di Singapura, Umi Kalsum Langsung Minta Bantuan KBRI hingga Bongkar Wajah Pelaku: Tidak Ada Orang Tua yang Terima Anak Cucunya Dihujat!