Find Us On Social Media :

Bikin Bulu Kuduk Merinding! Billy Syahputra Ngaku Mimpi Olga Syahputra Terdiam Membisu Di Depannya: Mungkin Itu Suatu Pertanda

Olga Syahputra dan Billy Syahputra

GridFame.id - Enam tahun sudah komedian kenamaan tanah air, Olga Syahputra meninggal dunia.

Olga Syahputra mengembuskan napas terakhirnya pada 27 Maret 2015 lalu di Rumah Mount Elizabeth Hospital, Singapura.

Kakak Billy Syahputra itu meninggal setelah berjuang melawan penyakit radang selaput otak (meningitis).

Sempat menjalani pengobatan alternatif, kondisi Olga kian memburuk hingga harus dirawat intensif di luar negeri.

Kepergian Olga Syahputra begitu memukul batin rekan sesama artis dan jutaan penggemar setianya.

Pasca Olga tiada, Billy lah yang menggantikan sang kakak terjun ke industri hiburan dan menjadi tulang punggung keluarga.

Bahkan Billy juga tinggal di rumah warisan Olga hingga ia mendapat mimpi tak biasa beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Innalillahi, Terbaring Kritis di ICU Hingga Pikir Bakal Meninggal Sebatang Kara, Mantan Asisten Olga: Jadi Inget Almarhum...

Dilansir dari vlog YouTube The Hermansyah A6, Ashanty menyebut karakter Billy begitu berbeda dari Olga.

Pasalnya sang kakak sejak dulu dikenal memiliki karakter setia sementara adiknya kerap gonta-ganti pasangan.

Di momen yang sama, Billy juga lantas mengaku dirinya sempat mendapat mimpi aneh soal Olga Syahputra.

"Mimpi kemarin," ucap Billy Syahputra.

"Mimpi apa?" tanya Ashanty penasaran.

Seolah memikirkan baik kata-kata yang akan keluar dari mulutnya, Billy mengaku bermimpi tengah makan bersama Olga.

"Wallahu a'lam ya tapi, gue takut salah. Mimpi gue kayak gini, endingnya ada yang gue potong," ucap Billy.

"Takutnya orang berasumsi aneh-aneh. Mimpinya gue sama almarhum lagi makan berdua," sambungnya.

Baca Juga: Dituding Hobi Foya-Foya dan Puja Wanita Cantik Pakai Warisan Olga, Billy Syahputra Curhat Alasan Tak Kunjung Nikah Usai Disemprot Raffi Ahmad: Pro Kontra Pasti Ada

"Nggak ada sepatah katapun yang keluar dari mulut almarhum dan dari gue. Makan berdua tatap-tatapan," lanjutnya.

Billy pun bingung kenapa kakaknya terdiam seribu bahasa bahkan saat bertemu dua sahabatnya, Rhhen Onsu dan Ivan Gunawan.

"Kemarin mimpi lagi, eh enggak ini yang gue inget ya. Gue makan sama almarhum di depan es tong tong," kata Billy.

Ruben Onsu lagi beli es tong tong lihat gue sama almarhum (nengok) gitu nggak ngomong sepatah katapun. Ivan Gunawan lewat udah," jelasnya.

Ashanty yang mendengar cerita Billy sontak langsung bergidik dan ikut bertanya-tanya maksud mimpi aneh itu.

Baca Juga: Bukan Cuma Dilepeh Mama Amy! Yuni Shara Tuai Kecaman Keras Olga Syahputra Gegara Kencani Raffi Ahmad: Ih Gak Banget Deh!

Namun Billy pun tak tahu apa artinya dan berpikir itu adalah pertanda dari Olga tentang terjadinya sesuatu.

"Kok aku merinding, apa maksudnya?" tanya Ashanty.

"Nggak tahu, dan di belakang adalah ada mimpinya lagi tapi nggak perlu gue jabarin takutnya gue salah," kata Billy.

"Mungkin itu suatu pertanda. Nggak ada sepatah katapun," pungkasnya.