Bak satu suara, orang-orang yang menandatangani petisi tersebut mengemukakan komentarnya serupa dengan yang dituliskan akun tersebut.
"Boikot host-host yang alay dan tidak ada mendidiknya sama sekali dari tv Indonesia, ayo kita ramaikan bersama-sama. Bikin eneg lihat mereka wara wiri di tv terus," kata akun Elan Putri.
"Tidak pantas ketiga orang tersebut wara wiri di televisi," ujar akun Drsi Fauziana.
"Memberikan contoh yang tidak baik buat publik, dengan kebiasaan mereka yang suka memfitnah, berbohong dan merendahkan orang lain," kata akun Citra Ayu.
Baca Juga: Astaga, Cuma Gegara Bubur Raffi Ahmad, Irwansyah Hampir Masuk Penjara, Ada Apa?