GridFame.id - Tiga kali gagal menikah sempat membuat Nikita Mirzani trauma.
Namun pemilik nama Nikita Mirzani Mawardi kini menyadari perlu lagi membuka hati unytuk pasangan barunya nanti.
"3 kali menikah, awalnya trauma. Mau enggak mau harus membuka hati yang baru. Gw gagal mulu, gw belum merasakan rumah tangga, sayang caring segala macem," ujar Nikita Mirzani.
Wanita yang seding disebut 'nyai' ini mengaku sempat diselingkuhi, lantaran imajinasi suaminya terdahulu terlalu tinggi.
"Gw intropeksi diri, apa yang salah dari diri gw. Khayalan imajinasinya terlalu tinggi kaya yang terakhir, oh berarti gw harus jadi seperti pelacur untuk dia," kata Nikita Mirzani ketika hadir di Tonightshow premier diunggah di akun youtube TonightShowNet, dikutip GridFame.id, Sabtu (14/8/2021)
"Kasusnya selingkuh, imajinasinya terlalu tinggi. Treatmentnya brutal deh," papar Nikita Mirzani kepada Vincent dan Desta.
Konflik dengan Mantan Suami
Nikita Mirzani Mawardi yang kerap dipanggil 'nyai' sering kali tersangkut dalam konflik rumah tangga.
Untuk saat ini, Nikita mengatakan ingin fokus membangun keluarga kecilnya bersama anak-anaknya Loli, Azka dan Arkana.
Perempuan ini menyatakan bahwa ia belum ingin memiliki suami lagi.
Baca juga: Baca Juga: Lama Tak Muncul di Layar Kaca, Begini Kabar Dorce Gamalama yang Beralih Profesi Jadi Penjual Bunga
Walaupun tidak mudah mengurus semuanya sendiri, Niki memilih menjadi kepala keluarga.
Sebagai single parent Niki mengatakan bahwa ia tidak ingin terlihat lemah didepan anak-anaknya.
Walaupun tanpa suami, tak lantas menjadikan anak-anaknya kekurangan kasih sayang.
Diketahui bahwa Nikita Mirzani pernah menikah dengan Sajad Ukra dan Dipo Latief.
Perseteruan yang dialami oleh Nikita pun dijadikan pelajaran untuk hidup kedepan.
Niki menyebutkan bahwa ia tidak pernah menjelek-jelekkan mantan-mantan suaminya walaupun berusaha memasukkannya ke penjara.
"Biarlah nanti kalau anak-anak Niki udah tumbuh dewasa, dia liat sendiri tayangan sendiri yang ada di YouTube media online kelakuan bapaknya kaya begitu," ucapnya.
Daripada makan hati, Niki memilih untuk berpisah saja.
Baca juga: Baca Juga: Jauh dari Kabar Perseteruan, Istri Kedua Kiwil Muncul dengan Kabar Duka Setelah Lama Tak Ada Kabar
Berkali-kali gagal, Niki menyebutkan bahwa "kalau ada laki, gua seret rezekinya," saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan.
Malah setelah cerai tawaran job Niki lebih banyak.
Niki menambahkan, "gue flashback ke zaman dulu, waktu gue nikah sama si botak seret. Waktu sama yang terakhir seret, sampai gue enggak ada program kan."
Perasaan syukur datang bertubi-tubi karena sekarang ia merasa sangat bahagia karena banyak undangan job untuk menghidupi anak-anaknya.
Nikita Mirzani mengakui bahwa mencari pasangan bukan pekerjaan utamanya.
Sekarang Niki merasa lebih senang sendiri karena sudah bisa memenuhi kebutuhan Arkana, anak terakhirnya.
Walaupun anak-anak Nikita memiliki ayah yang berbeda, Nikita tidak menyesalinya.
Bahkan di akun instagram @nikitamirzanimawardi_17 memposting video anak keduanya, Azka menyebutkan bahwa ia tidak memiliki ayah.
Baca juga: Baca Juga: Waspada Hujan Lebat dengan Petir Akan Guyur Jabodetabek, Catat Ini Daftar Wilayahnya
Kendati demikian, Niki berusaha yang terbaik untuk anak-anaknya.
Buktinya ketiga anaknya memiliki hubungan yang akrab dan saling menyayangi.
Niki merasa bahwa hidupnya lebih bahagia sat gak ada suami.
"Jadi kayanya gue pikir hidup gue indah kalau enggak ada pasangan deh, yang penting gue ada anak-anak," ujar Niki kepada TribunNews.