GridFame.id - Perseteruan Nindy Ayunda dan Olla Ramlan sampai saat ini belum menemui titik terang.
Hidup Nindy bak dihantam badai permasalahan tiada henti usai gugat cerai sang suami, Askara Parasady Harsono.
Semua yang dipendam Nindy selama ini terungkap, termasuk kasus KDRT, perselingkuhan Askara hingga tindak penganiayaan yang dilakukan ART putrinya.
Bukan itu saja, Nindy pun dijauhi teman-teman satu gengnya usai isu 'ngomongin di belakang' heboh di jagat maya.
Kini sebatang kara hadapi segala terpaan masalah, Nindy Ayunda tampaknya mulai habis kesabaran.
Bahkan baru-baru ini ia juga blak-blakan menyebut nama Olla Ramlan yang kini benar-benar mengacuhkannya.
Dilansir dari tayangan YouTube Trans TV Official (20/08/2021), Nindy blak-blakan membongkar penyebab keretakan hubungannya dengan Olla.
"Jadi intinya pada waktu itu ada seseorang yang menggelontorkan pernyataan di media sosial," ucao Nindy. "Sebelum itu ramai akhirnya dikonsumsi media, itu aku sudah berbicara pribadi kepada mami," jelasnya. "Terus abis itu aku pikir kita bisa selesai ternyata kan malah jadi melebar sampai sekarang," tambahnya.
Nindy sendiri menganggap wajar sikap Olla padanya namun ibu dua anak itu menegaskan tak pernah mengumbar kejelekan sahabatnya pada orang lain.
Pasalnya, Nindy berkata dirinya hanya membicarakan tabiat asli Olla dan teman-temannya pada sang ibunda di rumah.
"Maksudnya wajar mami kecewa atau apa karena aku mungkin menyebutkan namanya," terang Nindy. "Tapi aku harus garis bawahi lagi kalau aku tidak bicara di depan orang, tidak membicarakan di depan teman atau siapa tapi kepada ibuku sendiri," tegas Nindy Ayunda.
Kendati demikian, Nindy berharap konfliknya dengan Olla Ramlan segera berakhir. Ia juga menyebut akan segera menghubungi Olla Ramlan untuk menyelesaikan permasalahan diantara mereka berdua. "Mami, tunggu aku telfon ya," pungkasnya.
Sebelumnya, Nindy pun sempat mengucap harapan ingin bertemu dengan istri Aufar Hutapea itu.
“Mami seperti yang sudah kita bicarakan di awal, maksudnya I need your time (Aku butuh waktumu) untuk kita berbicara," ujar Nindy di YouTube Nindy Ayunda (7/08/2021).
"Di saat kamu ready bisa untuk kasih tahu aku. Dan maksud aku gini loh, kita berteman sudah sangat lama. Bersahabat dan semua masalah sudah pernah kita lalui,
Dan ibaratnya mau marah, mau dongkol, pernah juga kita jalani bersama.Hingga aku harap mami bisa berbesar hati untuk berbicara sama aku,” jelas Nindy.
“Mudah-mudahan mami melihat pesan ini. Dan aku harapkan semua pembicaraan orang tentang permasalahan yang sudah ada di luar sana,
Kita bisa saling maaf-maafan. Karena yang penting itu sekarang adalah kita bukan orang lain,” pungkasnya.