Gridfame.id - Penikahan yang kelima membuat Elza Syarief kembali jadi sorotan, sosok sang suami pun jadi topik perbincangan.
Elza Syarief menikah dengan pria bule yang disebutkannya merupakan blasteran Italia-Rusia.
Namun kebahagiaan Elza sempat terusik gegara Nikita Mirzani.
Wanita yang akrab disapa Niki itu blak-blakan soal kehidupan pribadi pengacara tersohor itu.
Ternyata bukan sekali Elza Syarief 'adu mulut' dengan Nikita Mirzani.
Jauh sebelumnya, ia juga pernah bertengkar hebat di tayangan televisi.
Ternyata tidak hanya dengan Nikita Mirzani, Elza Syarief juga sempat dikabarkan berseteru dengan sesama pengacara, Hotman Paris.
Berikut ini deretan kontroversi Elza Syarief, dikutip GridFame.id dari SajianSedap.id, Selasa (24/8/2021).
1. 'Perang' dengan Hotman Paris
Perseteruan Elza Syafief dan Hotman Paris makin memanas, dikutip dari Sajiansedap.id dengan judul 'Murka! Berikut Deretan Ejekan Menohok Elza Syarief pada Hotman Paris, dari Bau Pesing hingga Bawa-bawa Warung Kopi'.
Elza pun beberapa kali terlihat mengejek Hotman.
Berikut deretan ejekan pedas Elza pada pengacara kondang ini.
Perseteruan yang terjadi antara Nikita Mirzani dan Elza Syarief makin panjang dan memanas.
Perseteruan ini bermula lantaran Elza Syarief merasa tak terima dengan perlakuan Nikita Mirzani saat keduanya bertemu di program Hotman Paris Show.
Akibatnya, Hotman pun ikut dilaporkan Elza ke Polisi.
Saking murkanya, Elza juga kerap mengejek Hotman di hadapan publik.
Rupanya Elza Syarief sendiri yang memulai memainkan genderang permusuhan dengan Hotman Paris.
Hal ini lantaran Elza Syarief juga mengolok-olok pengacara asal Batak tersebut.
Berikut deretan ejekannya yang pedas dan menohok.
Hotman Paris Disebut Bau Pesing
Elza Syarief juga sempat mengatakan bahwa rekan sesama pengacaranya, Hotman Paris mempunyai bau yang pesing.
Hal ini tak langsung disampaikan oleh Elza Syarief sendiri, melainkan lewat Farhat Abbas.
Melalui unggahannya beberapa waktu yang lalu, Farhat Abbas mengutarakan hal yang pernah disampaikan Elza Syarief kepadanya.
Dalam potret yang diunggah Farhat Abbas, ia membagikan cuplikkan video yang tengah berada di sebuah ruangan di kepolisian.
Dalam kesempatan tersebut, Farhat Abbas beserta Elza Syarief dan rekan pengacara lainnya baru saja melaporkan Nikita Mirzani dan Hotman Paris ke pihak berwajib.
Bersama video tersebut, Farhat Abbas menulis.
"Pesan buat OKB yg bau pesing, agar beli dan pakai parfume ya! Beli yg wangi dan mahal, karena gue dengar dari bu elza km bau pesing, dan cewek2 yg photo ama lo bilang lo gak ada bau bau parfumenya, gitu aja ya pesan gue,, silahkan kopi lagi gus ! Elza dkk buat LO pidana NM dan Host man ! Lokal VS Internasional,".
Elza Syarief memulai dengan menyarankan untuk setiap bapak-bapak selalu membawa tisu basah.
Apalagi bagi bapak-bapak yang memiliki perut gendut.
"Jadi supaya jangan pesing, buat bapak-bapak ini bau pesing itu harus siap tisu basah, apalagi yang perutnya gendut. Kayak elu... Kalo yang langsing sih enggak sih jadi itu bawa tisu abis itu dibersihkan dulu baru dikeringkan, sehingga bau pesingnya hilang," ujar Elza Syarief.
Hotman Paris Disebut Bau Mulut
Tak hanya itu, dalam video lainnya, Elza Syarief pun juga menyampaikan pesannya kepada seseorang yang bau mulut.
"Pesan bu Elza buat Orang2 yg gak pakai parfume, bau pesing dan bau mulut,," tulis Farhat Abbas di video tersebut.
Terakhir, ia mengatakan bahwa setiap orang di kantornya selalu ia ingatkan untuk tetap menjaga badan.
Hal ini lantaran ia tak mau jika kliennya merasa terganggu saat pelayanan.
"Jadi kalo orang-orang di kantor saya semuanya harus mau melapor ke saya itu harus dikasih permen, saya kan mengatakan kalo kita memberi pelayanan pada klien, jadi ketek jangan bau, mulut ga bau," tutupnya.
2. Nikita Mirzani Dibuat Murka
Nikita Mirzani ngamuk pada pengacara sang mantan suami, dikutip dari Sajian Sedap dengan judul 'Banting Tulang Demi Anak Bisa Makan, Nikita Mirzani Terpaksa Titipkan Anaknya pada Sahabat Usai Dilaporkan Elza Syarief'.
Hal ini masih berkaitan dengan masalah sang anak.
Sebelumnya, Nikita Mirzani dinikahi Sajad Ukra pada tahun 2013 dan berpisah pada tahun 2015.
Dari penikahannya tersebut dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Azka Raqila yang lahir pada tahun 2014.
Namun, Sajad Ukra diduga tidak bisa bertemu anaknya sejak lahir.
Hal tersebut dikarenakan Nikita Mirzani diduga menggalangi sang mantan suami untuk bertemu dengan anaknya.
Akhirnya, Sajad Ukra melaporkan Nikita Mirzani ke Polda Metro Jaya pada tahun 2018 yang lalu.
Sehingga, Sajad Ukra melaporkan wanita berusia 33 tahun tersebut ke Polda Metro Jaya tahun 2018 silam.
Ini lah awalan masalahnya dengan Elza Syarief selaku pengacara mantan suami hingga berakhir amukan kepadanya.
Nikita Mirzani Ngamuk
Dilansir dari TribunJakarta, Nikita Mirzani bertemu dengan kuasa hukum dari Sajad Ukra, Elza Syarief.
Pertemuan ini diwarnai ketegangan karena Nikita Mirzani tampak murka sambil membentak-bentak Elza Syarief.
Pihak Sajad Ukra menyebut Nikita Mirzani selama ini menghalanginya untuk bertemu dengan Azka.
Melansir tayangan Rumpi di kanal YouTube TransTV Official, Nikita Mirzani berusaha meluruskan duduk perkara yang menimpanya.
Pasalnya, selama ini diakui Nikita Mirzani jika Sajad tak pernah menemui anak biologisnya itu.
Ia juga menilai laporan yang dibuat Sajad itu karena desakan dari istrinya.
Elza Syarief, kuasa hukum Sajad Ukra, menyayangkan sikap Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani, dianggap telah menutup akses pertemuan Sajad Ukra, dengan anak mereka, Azka.
“Nikita memang mungkin cari masalah. Kenapa enggak dikasih lihat saja anaknya ke bapaknya. Dia kenapa melanggar hukum, dia kayaknya jagoan kebal hukum. Kenapa dia berlaku seperti itu,” kata Elza Syarief saat jumpa pers di kawasan Latuharhary, Jakarta Pusat, Jumat (23/8/2019).
Elza Syarief juga merasa tak habis pikir mengapa Nikita belum juga mempertemukan anaknya dengan Sajad.
Padahal Sajad adalah ayah kandung sang buah hati.
Kali ini, di acara Hotman Paris Show, Nikita Mirzani dan Elza Syarief bertemu.
Melansir dari laman akun instagramnya, Nikita Mirzani memposting 3 video yang menunjukkan amarahnya.
Dalam caption ia mengucapkan rasa syukur bisa bertemu dengan Elza Syarief.
"emosi udah ga bisa terbendung 3 tahun masalah ini selalu buat hidup niki dan anak2 ga tenang. seharus nya jadi lawyer juga ada hati nurani," tulis Nikita.
Suami Elza Syarief
Pengacara 64 tahun itu pun memberanikan diri membongkar sosok sang suami bule setelah setahun menikah, yaitu pada 2018 lalu.
"Wah ganteng coy, nggak kaleng-kaleng," ujar Melaney Ricardo dalam program Rumpi: No Secret, Selasa (1/10/2019).
Namun, kebahagiaan Elza dan suami terusik lantaran Nikita Mirzani bocorkan 'borok' kehidupan rumah tangga sang pengacara.
"Duh ilah Elza ternyat sudah nikah lima kali. Dua anaknya dari bapak yang berbeda juga. Suami yang keempat boleh dapat ngelakor," tulis Nikita Mirzani.
Tak tinggal diam, Elza Syarief pun menyerang balik mantan istri Sajad Ukra itu.
Sosok suami baru Elza Syarief, pria bule tampan asal Italia
"Dia terus-terusan menyerang saya. Saya enggak pernah ganggu dia," kata Elza, dilansir dari Kompas.com, Senin (2/9/2019).Elza Syarief pun tak mau adu mulut dengan Nikita Mirzani."Saya tidak mau terpancing dengan kelakuan dia, hal-hal yang busuk," kata Elza.
Namun, konflik Elza dengan Nyai tak menyurutkan kebahagiaan sang pengacara yang baru saja menikah lagi dengan pria bule.
Melaney Ricardo pun tak kuasa memuji paras suami Elza Syarief tersebut."Ganteng coy, gila lho," ujar Melaney Ricardo.