Find Us On Social Media :

Wah Telah Bersiap? Masterplan Dikabarkan Sudah Selesai! Prabowo: Kita Harus Berani Pindahkan Ibu Kota Negara

Rumah mewah Prabowo Subianto

 

GridFame.id - Peletakan batu pertama atau groundbreaking istana kepresidenan bak menjadi tanda pembangunan ibu kota negara baru siap dilaksanakan.

Pemerintah menargetkan groundbreaking dapat dilakukan secepatnya di tahun ini.

Diungkap Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan masterplan ibu kota negara baru sudah selesai.

Artinya, rencana titik-titik pembangunan sudah dirampungkan. Perencanaan pembiayaan pun telah disusun.

Delineasi lahan, pembangunan jalan-jalan utama, dan infrastruktur untuk memasuki ibu kota negara yang baru kini tengah dikerjakan.

 Baca Juga: Prabowo Bela Presiden Jokowi: 'Saya Bersaksi Beliau Terus Berjuang!'

"Pokoknya nanti kalau sudah semuanya terpastikan, saya kira baru kita bicara soal kapannya itu, tetapi insya Allah kita berharap tahun ini kita bisa meletakkan batu pertama, kita lakukan groundbreaking di ibu kota negara," kata Suharso dalam tayangan Kompas TV, dikutip GridFame.id, Rabu (25/8/2021).

"Dan itu ditandai dengan peletakan batu pertama untuk istana presiden sebagai titik nol dari ibu kota negara yang baru itu," tambah Suharso.

Baca Juga: PPKM Diperpanjang Hingga 30 Agustus 2021! Jabodetabek Turun Status Jadi Level 3 Ini Aturan Lengkapnya, Resepsi Pernikahan Tidak Boleh Makan di Tempat

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengatakan, pemerintah harus punya keberanian untuk memindahkan ibu kota negara. Sebab, pusat pemerintahan dan pusat ekonomi mesti dipisahkan.

Hal ini disampaikan Prabowo saat mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau sodetan akses jalan menuju ibu kota negara (IKN) di Kalimantan Timur, Selasa (24/8/2021).

"Kita harus ada keberanian untuk memindahkan ibu kota, memisahkan pusat pemerintahan dari pusat keuangan, perdagangan, industri," kata Prabowo dalam keterangan tertulis Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Selasa.

Baca Juga: Selamat Jalan Untuk Selamanya! Tantowi Yahya Bawa Kabar Duka

Prabowo menilai bahwa rencana pemindahan ibu kota negara sudah disiapkan dengan matang melalui berbagai studi dan pertimbangan. Lokasi yang dipilih sebagai ibu kota negara baru, Penajam Paser Utara di Kalimantan Timur pun dinilai sebagai lokasi strategis.

Oleh karenanya, Prabowo mengaku mendukung rencana pemindahan ibu kota negara agar terus berjalan.

"Saya kira ini saya sangat mendukung, saya menyarankan kepada presiden bahwa kita harus teruskan Pak, begitu saran saya," kata Prabowo. "Dan Menteri PU (Pekerjaan Umum) juga sudah meyakinkan bahwa ini memang persiapannya sudah sangat matang," tuturnya.

Baca Juga: Fakta Baru Hati Lydia Kandou Hancur Berkeping-keping, Kenang Ditikam Berkali-kali! Inikah Alasan Tyna Kanna Berkhianat?:Jenuh

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menhan Prabowo: Kita Harus Berani Pindahkan Ibu Kota Negara"