GridFame.id – rumah tangga pedangdut Rizki DA dan Nadya Mustika Rahayu memang selalu menarik untuk dibahas.
Sebelumnya, keduanya memutuskan untuk menikah tak lama setelah hubungan Rizki DA dan Lesti Kejora kandas.
Usut punya usut, Rizki DA memilih untuk mengakhiri hubungannya dengan sang kekasih lantaran tak memiliki restu dari ayah Lesti.
Pernikahannya dengan Nadya Mustika pun tak berjalan mulus lantaran belum genap 2 minggu, rumah tangganya hancur lebur.
Kemudian, publik kembali dihebohkan dengan kabar rujuk Rizki DA dan Nadya Mustika pada lebaran haji 2021 lalu.
Namun, pihak keluarga Nadya justru mengaku kecewa dengan sikap Rizki DA tersebut.
Ada apa ya?
Diketahui sebelumnya, Nadya Mustika sempat menjalani lika-liku kehidupan rumah tangganya dengan Rizki DA.
Pihak keluarga lantas menyoroti sikap Rizki DA yang dinilai tak bertanggungjawab dengan rumah tangganya.
Hal tersebut membuat pihak keluarga merasa kasihan sekaligus was-was dengan nasib Nadya ke depannya.
Diakui sang kakak, Nadya sempat menangis berhari-hari lantaran memikirkan permasalahan rumah tangganya dengan Rizki DA.
“Sebagai kakak kasihan aja sama Nadya soalnya takut terulang lagi peristiwa yang sebelumnya.
Dia nangis-nangis tengah malam. Itu belum genap dua minggu nikahnya,” ujar Ayi, dikutip GridFame.id pada YouTube SCTV.
Yang lebih mengejutkan, ternyata keluarga Nadya tak tahu-menahu soal pernikahan kedua Rizki DA dan Nadya Mustika.
Keluarga Nadya mengaku sangat syok dengan kabar rujuk tersebut lantaran mereka tak mendapat kabar apapun sebelumnya.
Dalam hal ini, keluarga Nadya menuding Rizki DA tak memiliki itikad baik.
“Kamu kaget juga kalau dia udah balik lagi Medan lagi.
Kan kalau mau resepsi seperti itu balik lagi kenapa nggak di rumah kami gitu di Cianjur,” ujar Ayi.
Bahkan, keluarga Nadya sempat mempertanyakan ketulusan Rizki DA untuk kembali menikahi Nadya lantaran tak menghubungi pihak keluarga.
Meski sudah terjadi, keluarga Nadya mengaku sangat kecewa dengan sikap Rizki DA.
Namun, mereka tak mau memperpanjang masalah.
“Kecewa ada sih, tapi nggak mau diambil hati sih cuman kasian aja ntar.
Ini tuh Iki tulus nggak? Itu yang jadi pertanyaan kamu, kenapa kalau tulus nggak hubungin kami sebagai keluarga,” tandas Ayi lagi.
Kendati demikian, kelurga kecil Nadya Mustika dan Rizki DA sudah bahagia dan adem ayem.
Keduanya kerap kali membagikan foto kebersamaannya dengan sang anak di media sosial.