Istri pertamanya, Noviana Shintawati mengatakan jika dirinya adalah istri siri keempat dari Ferry Irawan.
Hal itu diperkuat dengan tuduhan ibu Novi yang membeberkan jika Ferry Irawan mengaku sudah berzina dengan wanita lain.
Tak disangka, ternyata wanita yang dimaksud disini adalah Cici Paramida.
Ya, Ferry Irawan dahulu sempat dikabarkan menjalin hubungan khusus dengan Cici Paramida.
Tetapi kabar itu langsung dibantah oleh Ferry Irawan melalui kuasa hukumnya.
"Kalau dia (keluarga Novi, red) menyatakan demikian, saya hanya bisa klarifikasi bahwa itu tidak benar. Apa yang mereka sampaikan itu tidak sesuai dengan logika. Sejauh ini, kita menyerahkan semuanya pada majelis hakim," ujar Heri Subagyo, kuasa hukum Ferry Irawan yang dikutip dalam kanal YouTube SCTV Liputan 6 (16/08).