Find Us On Social Media :

Jangan Asal Pilih! Digadang-gadang Bagus Untuk Ibu Menyusui, Nyatanya Daun Katuk Malah Bisa Timbulkan Penyakit Mengerikan Ini Pada Tubuh

daun katuk

Oleh sebagian besar masyarakat Indonesia, tanaman bernama Daun Katuk (Saurapus Androgynus) ini biasa dimasak sebagai sayuran. Tapi tidak sedikit juga yang memanfaatkannya sebagai obat.

Menurut ilmu kedokteran, kandungan yang ada di dalam daun katuk ternyata banyak sekali yang bermanfaat bagi tubuh, seperti; protein, lemak, kalsium, fosfor, besi, vitamin A, B, dan C.

Bayangkan saja dalam 100 g daun katuk terdapat 59 kal energi, 6,4 g protein, 1,0 g lemak, 9,9 g hidrat arang, 1,5 g serat, 1,7 g abu, 233 mg kalsium, 98 mg fosfor, 3,5 mg besi, 10020 mcg karoten, 164 mg vitamin A, B, dan C, serta 81 g air.

Berikut beberapa manfaat daun katuk:

  1. Melancarkan air susu ibu (ASI)
  2. Menyembuhkan bisul, demam, dan darah kotor
  3. Bisa membangkitkan kemampuan seks
  4. Mencegah osteoporosis (tulang keropos)
  5. Daun katuk mengandung Vitamin C yang tinggi
  6. Memiliki kadar kalsium yang tinggi
  7. Mengandung efedrin, zat ini sangat bermanfaat bagi penderita influenza
  8. Bermanfaat untuk memperbanyak sperma, serta membangkitkan vitalitas seksual.
  9. Daun katuk adalah sumber vitamin A yang bagus untuk penyakit mata, pertumbuhan sel, meningkatkan ketahanan tubuh, kesehatan reproduksi serta menjaga kesehatan kulit.
  10.  Sumber terbanyak klorofil, dengan mengkonsumsi banyak klorofil maka kesehatan jaringan tubuh bisa terjaga, klorofil juga bermanfaat untuk mengatasi parasit, bakteri, dan virus yang ada dalam tubuh. Turunan klorofil feoditin berfungsi sebagai antioksidan
  11. Daun katuk juga mengandung senyawa utama yang butuhkan tubuh dalam pembuatan kolagen dalam tubuh, dan sebagai pengangkut lemak, pengangkut elektron, menehatkan gusi, mengatur tingkat kolesterol, serta pemacu imunitas dan ketahan tubuh.

Baca Juga: Biasa Tumbuh Liar di Pinggir Jalan, Daun Kenikir Ternyata Ampuh Turunkan Tekanan Darah, Begini Cara Konsumsinya