Rifky mengalami kecelakaan motor. Hal itu membuat Meggy menangis sejadi-jadinya karena sang anak juga menabrak motor lainnya.
"Setelah saya sholat magrib telp bunyi ternyata Rifky yg cuma bilang Mah..mah..mahh sampe berkali-kali lalu telp itu terdengar suara seorang bapak bicara sama saya kasih penjelasan bahwa Rifky kecelakaan motor. Saya cuma terus nangis dan beristigfar karena ada motor lain yg ditabrak dan smua terluka," sambungnya.
Sang anak terjatuh di tengah jalan raya dan motornya hancur lebur menabrak tiang listrik.
Sementara di depan listrik banyak berbagai toko dan ia pun hanya bisa menangis sambil meminta maaf ke orang-orang yang terluka.
"Rifky terjatuh di tengah jalan raya dan motornya hancur lebur nabrak tiang listrik. Sementara di depan tiang listrik banyak sekali toko-toko ada toko HP, toko kunci, toko laundry dll. Saya cuma nangis istigfar dan minta maaf atas musibah ini ke org lain yg terluka dan sebisa mungkin bertanggung jawab semampu saya," ujar Meggy.
Meskipun hatinya berkecamuk, ia tetap akan membantu sang anak melewati cobaan yang sedang menimpanya.
"Rifky anak yg ga pernah banyak meminta dia hanya coba menerima apa yg mama nya mampu berikan. Jajan sebulan pun tdk menentu saya berikan dan dia ga pernah meminta apapun kecuali mamanya yg berikan (emoji). Love U Boy," pungkasnya.