"Rumah Ati Kodong Artis dangdut asal selayar.." tulis Jaya singkat dalam caption unggahannya, 26 Desember lalu.
Tampak di belakang mereka sebuah rumah gubuk dengan atap terbuat dari daun kering.
Dindingnya bukan tembok, melainkan hanya papan kayu yang disusun tak teratur.
Rumah panggung sederhana itu tampaknya sudah tak berpenghuni.
Meski begitu, rumah ini tentunya menyimpan banyak memori dan kisah perjuangan Aty hingga bisa menjadi tenar seperti sekarang.
Karenanya, banyak pula yang menjadikannya semacam tempat wisata baru di Selayar apalagi nama Aty banyak dikenal masyarakat Indonesia.