GridFame.id - Putusnya hubungan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman memang menjadi tanda tanya besar.
Hubungan Adit Jayusman dan Ayu Ting Ting saat itu sebetulnya sudah hampir melenggang ke pelaminan.
Bahkan, acara yang sudah mereka siapkan itu, kabarnya sudah siap 90%.
Namun, beberapa hari sebelum acara dimulai, Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman malah memilih untuk berpisah.
Selama ini di pendam, Ayu Ting Ting akhirnya mengatakan sosok ini lah yang menjadi alasan utamanya tak melanjutkan hubungan dengan Adit Jayusman.
Dikutip Grid.ID dari Youtube Klinik Cinta, Senin (20/9/2021), Ayu Ting Ting mengatakan adanya pihak ketiga yang membuatnya ragu. Sosok itu ialah anaknya sendiri, Bilqis.
Ayu Ting Ting pun jujur merasakan keraguan menjelang hari pernikahannya dengan Adit Jayusman.
Semakin lama hatinya pun tak kunjung mantap dan memikirkan anak semata wayangnya Bilqis.
Diakuinya, Bilqis adalah prioritas utama dan menjadi pertimbangan kuat sebelum dirinya menikah lagi.
"Karena aku kan sudah ada buntut, sudah ada Bilqis, harus anak yang diutamakan," terang Ayu Ting Ting.
Ia pun mengaku adanya ketidakcocokan antara dirinya dan juga Adit Jayusman.
Memang ia baru menyadarinya beberapa hari sebelum acara pernikahannya dimulai.
"Banyak ketidakcocokan yang bikin kami nggak bisa bersatu," ucapnya.
Yang ia inginkan adalah pasangannya nanti bisa dekat juga dengan sang anak.
Saat dengan Adit Jayusman, Ayu merasa Bilqis seolah tak cocok dengan pria mapan tersebut.
Menurut mantan istri Enji Baskoro ini, anak kecil itu bisa merasakan baik tidaknya seseorang.
"Kalau bisa bawa anak saya biar dekat banget, biar nempel banget. Namanya anak kecil kan bisa merasakan baik enggaknya," tukas Ayu Ting Ting.