GridFame.id - Baim Wong minta maaf dan akui kesalahan usai sebut Kakek Suhud 'ngemis', sang anak dari pria paruh baya tersebut langsung beri respon.
Anak dari kakek Suhud, Dodi, mengatakan tak ingin membuat panjang masalah soal video viral ayahnya saat ditegur Baim Wong.
Dodi bak mengizinkan Baim Wong bertemu dengan sang ayah namun dengan syarat.
Ketika bertemu dengan kakek Suhud suatu saat nanti Baim Wong diharapkan tidak membawa perlengkapan kamera.
Ia khawatir momen minta maaf Baim Wong bakal dijadikan konten yang membuat semakin viral.
Meski seolah mengajukan syarat, namun Dodi dengan lapang dada mengaku membuka pintu untuk Baim Wong.
Dia dan ayahnya bersedia membuka pintu untuk membicarakan masalah yang kini sedang viral ini secara kekeluargaan.
"Enggak masalah kalau emang mereka mau bertemu, membicarakan ini baik-baik, enggak masalah," kata Dodi, dikutip dari YouTube Intens Investigasi. Hanya satu keinginannya, Baim tidak merekam dan membuat konten lagi pertemuan mereka nantinya.
"Cuma offline saja, saya enggak mau itu diambil, jadi konten, nanti dijual lagi di YouTube," imbuhnya. Secara pribadi, dia tidak ingin masalah ini berlarut-larut dan semakin panjang.
Dodi justru ingin hal ini segera diselesaikan dan tidak perlu dibuat menjadi seramai sekarang.
"Kalau saya, enggak pengin ini panjang. Ya udah, yang udah, udah, enggak usah dibikin ramai," ucap Dodi. "Kalau emang kejadiannya seperti ini ya udah, enggak apa-apa, enggak masalah, biar cepat clear, takutnya tambah panjang," lanjutnya.
Meskipun mengaku tak ingin memperpanjang masalah dengan Baim, Dodi mengaku sebenarnya sakit hati melihat ayahnya diperlakukan seperti itu dan dijadikan konten hingga ditonton banyak orang.
"Namanya saya, anak, sakit hati juga, di sana bapak saya bukan minta-minta, kan dia cuma jual buku, buku-buku rohis, mungkin timing-nya kurang tepat kali," ucap Dodi.
Menurutnya, Baim bisa menolak baik-baik tawaran ayahnya, tanpa harus mempermalukan seperti itu.
"Kalau emang enggak mau beli ya udah, 'Maaf, Pak, saya enggak mau beli,' cukup, udah selesai. Enggak usah dimarah-marahin, dibikin konten," ujar Dodi lagi.
Dia juga tak menyangkal bahwa mungkin ada peran ayahnya juga yang salah hingga membuat Baim kesal.
Namun, Baim sebenarnya bisa mengabaikan saja ayahnya, tanpa harus dibuat konten. "Kalau dilihat dari pihak bokap saya, mungkin ada salah juga kenapa ngikutin orang, mungkin dengan harapan dibeli, tapi itu juga enggak maksa," tutur Dodi.
"Kalau misal diikutin, bisa aja dia langsung hiraukan aja, langsung aja tutup pintu, kalau dia enggak mau beli enggak usah marah-marah. Kan kita ada etika, beli kagak, dimaki-maki iya, malah ngeledek juga," sambungnya.
Diketahui sebelumnya, video yang berisi kakek Suhud ditegur aktor Baim Wong karena mengikuti artis tersebut menjadi viral.
Kakek Suhud juga mengakui bahwa dia mengikuti Baim karena berpikir Baim bisa membeli barang dagangannya.
Di sisi lain, Baim mengaku tak suka dengan cara kakek Suhud mengikuti dirinya sampai rumah dan meminta uang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tak Mau Video Viral Baim Tambah Panjang, Anak Kakek Suhud: Enggak Usah Dibikin Ramai"
Baim Wong Minta Maaf dan Akui Kesalahan
Wajah Baim Wong bak dilempari kotoran lantaran dihujat habis netizen hingga Nikita Mirzani usai sebut Kakek Suhud 'ngemis'.
Sadar betul imagenya makin buruk, suami Paula Verhoeven ini meminta maaf lewat akun sosial media miliknya.
Baim Wong mengakui kesalahannya, bagi sahabat Raffi Ahmad ini momen ketika 'hardik' sang pria tua merupakan teguran dari Sang Maha Pencipta.
Ayah dua anak ini pun mengaku ingin bertemu langsung dengan Kakek Suhud untuk meminta maaf.
Seperti diketahui, video Baim Wong viral di jagat maya membuat netizen geram.
Bahkan Baim Wong nyaris kehilangan penggemar, banyak netizen yang syok melihat sikap sahabat Nagita Slavina ini.
Baim Wong juga masih bersyukur lantaran masih diingatkan akan kesalahannya.
"Ahirnya Eldrago adalah moment saya untuk belajar..
Ketika Allah kasih teguran untuk saya.. berarti Allah masih sayang sama saya..Ga ada perasaan yg lebih senang daripada sekarang..Ga henti2nya saya Bersyukur untuk bilang Alhamdulilah ..karena kejadian ini ..Maap untuk kesalahan saya..Untuk Kakek Suhut ..Maap ya .. saya salah..Seharusnya saya bisa lebih sopan..Banyak belajar saya..Kalau memang diijinkan..Insyaallah nanti kalau bisa, saya mau ketemu untuk bilang langsung..Sekali lg maap Pak," tulis Baim Wong di akun instagram miliknya dikutip GridFame.id, Rabu (13/10/2021).
Tak lupa Baim juga berterima kasih pada anak keduanya, diakuinya momen kelahiran sang buah hati menjadi pengingat untuk menjadi peribadi yang lebih baik lagi.
Ia juga mengatakan momen tersebut bukan sebuah kesialan.
"Untuk Kenzo Eldrago ..Moment ini ada ketika km lahir..Papah yakin, nantinya km Akan jadi anak yg kuat ..Jangan bilang karena km lahir ,papah jd begini.dan bilang ini kesialan..Kebalikannya sayang..Papah Bersyukur adanya kejadian ini..Ga salah papah namain km Eldrago..Km yg ngajarin Papah untuk bisa lebih menghargai kehidupan.. u anakku ...Maap ya semuanya," ujar Baim Wong.