Find Us On Social Media :

Berikut Info Loker Shopee di Solo dan Cara Masukkan Apply Lamaran

GridFame.id - Berikut info lengkap soal loker Shopee di Solo.

Berikut cara masukkan apply lamaran di loker Shopee Solo.

Shopee Indonesia resmi membuka kantor cabang baru di Kota Solo bertempat di Solo Paragon Mall, Senin (11/10/2021).

Pembukaan kantor ini akan membuka ribuan lapangan kerja baru untuk warga Solo.

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan pembukan lowongan kerja merupakan bentuk kerjasama Pemerintah Kota (Pemkot) Solo dengan Shopee.

Simak yuk!

Baca Juga: Raffi Ahmad Buka Lowongan Kerja, Cek Dulu Persyaratannya! Minat Jadi Pegawai Nagita Slavina Netizen Sebut Ternyata Enggak Mudah Pantas Bayarannya Gak Kaleng-kaleng

"Shopee berkomitmen sekali untuk membuka lapangan kerja di Solo dan komitmen untuk membesarkan, mendampingi UMKM di Solo," ujarnya.

Terkait komitmen ini, Gibran mengatakan, Pemkot Solo akan membantu mempermudah proses perizinan dan kerja sama dengan Shopee.

"Dari sisi regulasi dan kerja sama kami permudah, karena ini sangat menguntungkan untuk Kota Solo. Jadi selain Kampus UMKM dan kantor baru, Shopee juga akan ada di STP (Solo Technopark)," ujarnya.

Direktur Shopee Indonesia, Handhika Jahja mengatakan perusahaannya bisa membuka 2.000 lapangan kerja baru hingga tahun 2022.

"Shopee masuk sebagai ekosistem pendukung UMKM dan bisnis di Solo. Saya percaya pertumbuhan ekonomi nasional yang berasal dari ekonomi daerah bergantung pada UMKM dan penciptaan lapangan kerja," ujarnya.

Sebelum resmi membuka kantor di Solo, pada Mei 2021 lalu Shopee Indonesia sudah mengawali dengan membuka Kampus UMKM Shopee di Solo.

Baca Juga: Ini Dia Link Pendaftaran Shopee Food Driver, Simak Syaratnya!

"Saya melihat antusiasme penjual, sudah lebih dari 6.500 UMKM di Solo yang melakukan ekspor, targetnya hingga akhir tahun ini ada 10.000 UMKM yang jual ekspor," katanya.

Dari penelusuran dengan mengetikkan kata loker Shopee Solo di laman pencarian Google, lowongan kerja Shopee Solo antara lain diumumkan di situs kabarkerja.my.id, lokernesia.id, linkedIn, dan lowongankerjacareer.com.

Terbaru, Shopee membuka lowongan untuk posisi IT Helpdesk Engineer, Customer Operations Quality Assurance, Customer Operations – Quality Assurance Team Leader, yang diumumkan di situs kabarkerja.my.id pada Senin (11/10/2021).

Cara mendaftarnya cukup mudah.

Tinggal klik pada lowongan kerja dimaksud kemudian klik Lamar di KabarKerja atan Apply on KabarKerja.

Di situ tersedia informasi mengenai loker Shopee Solo yang sedang dibuka berikut persyaratan dan kualifikasinya.

Baca Juga: Rans Entertainment Buka Lowongan Kerja, Gajinya 4 Bulan Bisa Langsung Beli Mobil! Simak Caranya!

Untuk memasukkan lamaran, tinggal klik DAFTAR pada bagian lowongan yang ingin dilamar.

Selanjutnya tinggal mengisi data diri termasuk alamat email dan nomor telepon serta mengunggah dokumen yang dibutuhkan seperti CV lalu klik Submit.

Setelah itu tinggal menunggu informasi dari Shopee.

Baca Juga: INFO LOKER Lowongan Kerja di Susi Air Untuk Lulusan SMA/SMK, Intip Syaratnya di Sini Karena Batasnya Besok!

 

Artikel ini tayang di TribunSolo.com dengan judul Resmi Buka Kantor Baru di Solo, Shopee Membutuhkan Dua Ribu Karyawan hingga Tahun 2022, Berminat?