Cuci tangan tidak hanya untuk membersihkan tangan dari noda, tapi juga menangkal bakteri hingga virus SARS-CoV-2.
Di masa pandemi covid-19 seperti saat ini, semua orang diharuskan mencuci tangan di segala aktivitas. Baik orang dewasa hingga anak-anak.
Namun prosedur mencuci tangan kerap dianggap sepele.
Bahkan karena dianggap sederhana, mencuci tangan malah lebih sering salah. Akhirnya mencuci tangan tidak lagi jadi membersihkan atau melindungi diri dari kuman.
Hal ini diungkapkan oleh tenaga kesehatan Hotmarida Silalahi, S Kep Ners M Kep. Meski telah mencuci tangan, terkadang orang-orang melakukan hal yang salah.
"Contohnya setelah cuci tangan dengan air sabun atau air mengalir, malah mengilap tangan ke badan menggunakan kain lap bersamaan," ungkapnya pada siaran Radio Kesehatan, Jumat (15/10/2021).