Find Us On Social Media :

Jadwal Lengkap Denmak Open 2021, Praveen Jordan dan Melati Daeva Bakal Bertanding Setelah Beberapa Minggu Vakum, Bagaimana Hasilnya?

PraMel

GridFame.id - Euforia Thomas Cup 2020 berlangsung sangat singkat.

Meskipun bangga atas tim Thomas Indonesia, para atlet kebanggaan Indonesia harus kembali bersiap bertanding.

Denmark Open 2021 sudah mulai diselenggarakan sejak tanggal 19 Oktober 2021 kemarin.

Setelah beberapa minggu tak bertanding, pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bakal kembali terjun ke lapangan.

Salah satu pasangan ganda yang menjadi harapan bangsa Indonesia ini memang belakangan tengah menyita perhatian banyak netizen.

Kira-kira bagaimana hasilnya nanti? Jangan ketinggalan pertandingnya, ini jadwal Denmark Open 2021.

Baca Juga: Sukses Bawa Pulang Piala Thomas Cup 2021, Tim Indonesia Langsung Bersiap Denmark Open! Berikut Jadwal dan Pemain yang Diturunkan, Netizen Syok dengan Kemunculan Atlet Legendaris Ini

Sementara jadwal badminton Denmark Open hari ini Rabu (20/10/2021), di Odense Sports Park, Odense V, Denmark, menampilkan wakil Indonesia yang akan bertarung di putaran pertama (babak 32 besar), termasuk ganda putra Ahsan/Hendra, yang akan turun di court-1 (lapangan-1).

Besar kemungkinan laga tim Indonesia tayang via Siaran Langsung TVRI dan Live Streaming TVRI.

Memasuki hari kedua Denmark Open 2021, Rabu (20/10), sejumlah pemain Indonesia masih akan memainkan laga babak pertama.

Denmark Open 2021 digelar di Odense Sports Park. Dari nomor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menghadapi Mark Lamsfuss/Marvin Seidel di babak pertama.

Ini akan jadi pertemuan kelima di antara kedua pasangan.

Ahsan/Hendra unggul 4-0 secara head to head atas pasangan Jerman itu.

Baca Juga: Bikin Satu Indonesia Murka! Bendera Indonesia Tak Bisa Berkibar di Podium Thomas Cup 2021, Ternyata Ini Penyebab dan Alasannya

Keempat kemenangan itu diraih pada tahun 2019.

Sementara itu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan melawan ganda Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han. Secara head to head, Fajar/Rian unggul 3-1 atas Lu/Yang.

Tiga tunggal putra Indonesia juga akan bertanding pada hari ini.

Jonatan Christie menghadapi wakil India, Prannoy H. S.

Anthony Sinisuka Ginting ditantang Thomas Rouxel (Prancis).

Sedangkan Shesar Hiren Rhustavito akan melawan pebulutangkis Hong Kong, Lee Cheuk Yiu.

Di nomo tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi wakil tuan rumah, Julie Dawall Jakobsen.

Baca Juga: Jangan Lewatkan Pertandingan Sengit Malam Ini! Simak Line-Up Pemain Indonesia vs Denmark di Semi Final Thomas Cup 2020

Sementara ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, melawan Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby.

Jadwal Denmark Open 2021, Rabu (20/10/2021), mulai pukul 14.00 WIB:

Lapangan 1Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Mark Lamsfuss/Marvin Seidel - partai 7Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby - partai 13

Lapangan 2Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Jakkampudi Meghana/Poorvisha S Ram - partai 2Gregoria Mariska Tunjung vs Julie Dawall Jakobsen - partai 5Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan - partai 9Jonatan Christie vs Prannoy H. S - partai 11

Lapangan 3Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Yuki Fukushima/Arisa Higashino - partai 5Anthony Sinisuka Ginting vs Thomas Rouxel - partai 13

Lapangan ditentukan berikutnyaFajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Lu Ching Yao/Yang Po HanShesar Hiren Rhustavito vs Lee Cheuk Yiu

Jadwal Denmark Open 2021 via Siaran Langsung TVRI

Selasa, 19 Oktober 2021Putaran 1 (Babak 32 Besar) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB

Rabu, 20 Oktober 2021Putaran 1 (Babak 32 Besar) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB

Kamis, 21 Oktober 2021Putaran 2 (Babak 16 Besar) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB

Jumat, 22 Oktober 2021Perempat Final (Babak 8 Besar) pukul 17.00 WIB-02.00 WIB

Sabtu, 23 Oktober 2021Semifinal, pukul 15.00 WIB-02.00 WIB

Minggu, 24 Oktober 2021FINAL, pukul 14.00 WIB-24.00 WIB

Baca Juga: Indonesia VS Denmark Siapa yang Akan Menuju Final? Berikut Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2021, Komentar Kocak Para Pemain Denmark Jadi Sorotan

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul " Jadwal Siaran Langsung Denmark Open 2021 Hari Ini Live TVRI, Ahsan/Hendra, Jojo & Ginting Main"