Find Us On Social Media :

Jangan Lewatkan Pertandingan Sengit! The Daddies Turun Lawan Ganda Putra Jerman, Diramal Bakal Bertemu Leo/Daniel di 16 Besar

Aksi pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat menghadapi wakil Aljazair, Koceila Mammeri/Youcef Sabri Medel, pada babak penyisihan grup Thomas Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, 9 Oktober 2021.

GridFame.id - Usai sudah perjuangan kontingen bulu tangkis Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2020.

Sukses bawa pulang Piala Thomas Cup 2020, para pebulu tangkis Indonesia lanjut berlaga di Denmark Open 2021. Denmark Open 2021 yang merupakan turnamen Super 1000 itu digelar pada 19-24 Oktober 2021 di Odenses Sports Park, Denmark. Sejumlah atlet telah memastikan diri lolos ke babak 32 besar yang mulai digelar Selasa (19/10/2021).

Hari ini yang paling ditunggu, The Daddies akan kembali turun setelah Hendra Setiawan absen di Thomas Cup dan memegang peran sebagai kapten.

Simak jadwal Denmark Open hari ini dan cara nonton streamingnya.

Baca Juga: Jangan Lewatkan Pertandingan Sengit Malam Ini! Simak Line-Up Pemain Indonesia vs Denmark di Semi Final Thomas Cup 2020

Jadwal Denmark Open 2021 hari ini, Rabu (20/10/2021), masih menampilkan babak pertama alias 32 besar. Ada 10 wakil Indonesia yang bakal memulai perjuangan mereka pada Rabu ini, salah satunya adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Ahsan/Hendra, yang ditempatkan di unggulan kedua pada Denmark Open 2021, bakal meladeni Mark Lamsfuss/Marvin Seidel. Di atas kertas, Ahsan/Hendra lebih diunggulkan meraih kemenangan dibanding pasangan ganda putra asal Jerman tersebut. Sebab, dilihat dari rekor pertemuan alias head-to-head, Ahsan/Hendra masih unggul dari Mark/Marvin, yakni 4-0. Pertemuan terakhir The Daddies dengan Mark/Marvin adalah pada babak pertama Japan Open 2021. Kala itu, Ahsan/Hendra, yang kini menempati ranking dua dunia, menang dua gim langsung atas Mark/Marvin dengan skor 21-16, 21-17.

Baca Juga: Bikin Satu Indonesia Murka! Bendera Indonesia Tak Bisa Berkibar di Podium Thomas Cup 2021, Ternyata Ini Penyebab dan Alasannya

Jika bisa mengalahkan Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, Ahsan/Hendra berpeluang bertemu dengan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di babak 16 besar Denmark Open 2021.

Tentu, derbi sesama wakil Indonesia itu bakal terwujud andai Leo/Daniel juga berhasil melewati laga perdana. Leo/Daniel dijadwalkan bertanding dengan wakil Taiwan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan. Selain Ahsan/Hendra, wakil Indonesia yang bakal memulai perjuangannya hari ini adalah Anthony Sinisuka Ginting. Anthony Ginting dipertemukan dengan tunggal putra asal Perancis Thomas Rouxel. Apabila berhasil mengalahkan Thomas Rouxel, Ginting akan melaju ke babak 16 besar. Dia sudah ditunggu Tommy Sugiarto. Rangkaian pertandingan Denmark Open 2021 dimulai pukul 09.00 waktu setempat atau 14.00 WIB di Odense Sports Park.

Baca Juga: Sukses Bawa Pulang Piala Thomas Cup 2021, Tim Indonesia Langsung Bersiap Denmark Open! Berikut Jadwal dan Pemain yang Diturunkan, Netizen Syok dengan Kemunculan Atlet Legendaris Ini

Berikut jadwal wakil Indonesia di Denmark Open 2021 hari ini, Rabu (20/10/2021): Lapangan 1 MD - Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan XD - Mikkel Mikkelsen/Line Christophersen (Denmark) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Lapangan 2 WD - Jakkampudi Meghana/Poorvisha S Ram (India) vs Nita Violina Marwah/Putri Syaikah WS - Gregoria Mariska Tunjung vs Julie Dawall Jakobsen (Denmark) MD - Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin MS - Jonatan Christie vs Prannoy H.S (India)

Baca Juga: Jadwal Lengkap Denmak Open 2021, Praveen Jordan dan Melati Daeva Bakal Bertanding Setelah Beberapa Minggu Vakum, Bagaimana Hasilnya? Lapangan 3 WD - Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Yuki Fukushia/Arisa Higashino (Jepang) MS - Anthony Sinisuka Ginting vs Thomas Rouxel (Perancis) TBA (lapangan belum ditentukan) MD - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) MS - Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) vs Shesar Hiren Rhustavito.

Jalannya laga juga dapat disaksikan melalui tayangan live streaming pada link berikut:

Link Live Streaming Babak 32 Besar Denmark Open 2021

Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Jadwal Denmark Open 2021 Hari Ini, Giliran Ahsan/Hendra Beraksi"