Konsekuensi terburuk dari menggoreng makanan di dapur adalah meninggalkan residu lengket di berbagai perangkat elektronik dan furnitur lainnya di dapur. Seperti dilansir dari Taste of Home, Jumat (22/10/2021), residu minyak goreng akan tertinggal di berbagai perangkat memasak seperti kompor, oven, bahkan meja dapur. Untuk menghilangkannya, ada beberapa cara membersihkan noda cipratan minyak goreng di dapur yang bisa dicoba seperti di bawah ini. 1. Backsplash Cara terbaik membersihkan backsplash adalah secara alami.
Caranya, peras lemon ke dalam gelas ukur dan menuangkannya ke dalam botol semprot, berhati-hatilah untuk menghindari ampas dan biji-bijian.
Lemon merupakan agen pembersih yang dapat menghilangkan noda minyak secara langsung.
Semprotkan residu minyak dan diamkan selama beberapa menit, lalu bersihkan dengan kain lembap dan keringkan permukaan dengan handuk bersih.
2. Kompor Untuk membersihkan residu minyak di kompor, lepaskan semua bagian kompor yang bisa dilepas.
Kemudian, isi sebuah wadah dengan air panas dan sabun cuci piring atau isi bak plastik besar dengan air sabun panas.