Ponsel Disita Polisi
Ponsel cerdas milik sopir Vanessa Angel, Tubagus Muhammad Joddy Prames Setya (24), disita polisi.
Penyitaan itu dilakukan untuk keperluan penyelidikan, termasuk terkait Instagram Stories atau Instastory yang ia rekam saat terlibat kecelakaan maut di tol Jombang - Mojokerto pada Kamis (4/11/2021) lalu.
"Ponsel saksi disita untuk dilakukan digital forensik," kata Kepala Seksi Kecelakaan Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jatim Kompol Hendry Ferdinand Kennedy kepada wartawan Sabtu (6/11/2021).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ponsel Sopir Vanessa Angel Disita, Bisakah Instastory Lama Dilihat Lagi?"
Secara terpisah, Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Gatot Repli Handoko memastikan, penyidik bakal menanyakan perihal Joddy yang diduga bermain gawai dan membuat unggahan ke Instagram Story sebelum terjadinya kecelakaan.