Berikut ini deretan artis Indonesia yang meninggal akibat kecelakaan:
1. Nike Ardilla
Tepat pada tanggal 19 Maret 1995, adalah duka mendalam bagi banyak orang yang mencintai Nike Ardilla. Penyanyi berusia 19 tahun itu meninggal dunia dalam kecelakaan mobil di daerah Jalan Raden Eddy Martadinata, Bandung.
Nike yang mengendarai mobil, meninggal dunia setelah menabrak pagar tembok setinggi satu meter di Jl RE Martadinata (dulu Jalan Riau) No. 215 Bandung.