Emma Waroka Didatangi Vanessa Angel
Bahkan keduanya sempat bercakap-cakap hingga menunjukkan wajah yang bahagia.
Seperti dimuat Tribun Manado, Emma Waroka membagikan kisahnya tersebut dalam tayangan video instagram story miliknya.
Emma bahkan mengaku tak menyangka ia didatangi oleh Vanessa Angel dalam mimpi.
Ia melihat Vanessa Angelyang ceria dengan memakai baju hitam seraya memanggil namanya, padahal dalam mimpi tersebut Emma tahu jika Vanessa telah tiada.
"Ve (Panggilan Emma untuk Vanessa), kamu 'kan udah enggak ada?', aku bilang.(Vanessa menjawab) 'Iya Mbak, enggak apa-apa.' dia bilang," ucap Emma.
Melihat Vanessa Angel yang sendiri, Emma Waroka pun sempat menanyakan keberadaan Bibi Ardiansyah.