Find Us On Social Media :

Para Peserta CPNS Protes Keras! Anggota DPR Ngotot Minta Ujian CPNS Diulang, Penjelasan BKN Mendadak Disorot

Ratusan peserta mengikuti Seleksi Kopetensi Dasar (SKD) Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2021 di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara, Senin (4/10/2021).(Dok. Kominfotik Jakarta Utara)

Kecurangan dengan modus remote access BKN berkolaborasi dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan BSSN melakukan penyelidikan, dan ditemukan adanya indikasi kecurangan dengan modus remote access dalam seleksi CASN di Buol, Sulawesi Tengah.

Dari hasil penyelidikan didapatkan bukti dukung indikasi kecurangan sebagai berikut:

  1. Pengaduan masyarakat atas dugaan kecurangan
  2. Hasil audit trail aplikasi CAT BKN terhadap aktivitas peserta seleksi selama pelaksanaan seleksi
  3. Laporan kegiatan forensik digital pada perangkat yang digunakan
  4. Laporan penyelidikan internal oleh Instansi Pemerintah Kabupaten Buol
  5. Hasil pemeriksaan terhadap petugas pelaksanaan seleksi, baik dari BKN maupun Instansi
  6. Pemerintah Kabupaten Buol Rekaman kamera pengawas (CCTV).

Lalu, akankah seleksi CPNS 2021 diulang?

Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama BKN Satya Pratama menanggapi permintaan DPR untuk menggelar ulang seleksi CPNS 2021 secara menyeluruh usai muncul adanya dugaan kecurangan.

Menurut Satya, kecurangan dalam proses seleksi CPNS hanya terjadi di sebagian kecil titik lokasi (tilok) ujian.

Namun, pihaknya tak menjawab saat ditanya apakah proses seleksi CPNS 2021 perlu diulang atau tidak.

"Kecurangan hanya terjadi di sebagian kecil tilok, dan terdeteksi," ujar Satya saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (6/11/2021).

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu! Berikut Salah Satu Daya Tarik Jadi PNS, Diserbu Dana Tambahan Selain Gaji Pokok, Kenali Daftar Tunjangan dan Besarannya!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Akankah Seluruh Seleksi CPNS 2021 Diulang? Ini Penjelasan BKN"