Baru-baru ini akun @timrumahcici mengaku muak dengan tingkah Alvin Faiz dan Henny Rahman.
"Mau cerita nih kelakuan mantan bos dan istri baru nya gimana, boleh ga guys? Karena kita udah muak juga serius," tulis akun tersebut yang diunggah oleh akun TikTok @lambeturah_official.
Menurut mereka, Alvin dan Henny sama-sama pasangan yang tidak dewasa.
Bahkan, perseteruan mereka berdampak pada Yusuf, anak Larissa dan Alvin Faiz.
"Bener2 ga dewasa banget tu manusia. Sampe harus Yusuf yang kena. Si cici teh juga muak banget tapi dia diam aja. Kita yang greget guys," tulisnya.
Menurut akun @timrumahcici, perang dingin tersebut terjadi lantaran Henny Rahman cemburu buta dengan Larissa Chou.
"Sampe IG Yusuf di hilangin guys karena cemburu. WA salah satu dari kita juga di block lebih tepat nya yang mengasuh Yusuf karena cemburu juga," sambung akun @timrumahcici.