Find Us On Social Media :

Sering jadi Perdebatan, Benarkah Susu Beruang Bisa Bantu Sembuhkan Patah Tulang? Berikut Faktanya!

Ilustrasi susu beruang

GridFame.id - Beberapa waktu lalu heboh susu beruang ludes di pasaran.

Pasalnya, susu beruang disebut-sebut bisa menyembuhkan covid 19.

Tak hanya itu, susu tersebut ternyata dipercaya sebagian orang untuk menyembuhkan beberapa penyakit.

Salah satu yang paling sering didengar adalah keampuhan susu beruang untuk menyembuhkan patah tulang.

Namun hal tersebut masih jadi perdebatan banyak orang.

Bagaimana fakta sebenarnya? Simak penjelasan berikut!

Baca Juga: Ngeri Banget! Diam-diam 5 Artis Ini Kematiannya Diselimuti Misteri! Ada yang Meninggal Setelah Minum Susu di Malam hari

Susu Beruang

Susu beruang adalah susu sapi yang telah melewati proses sterilisasi yang baik di atas titik didih.

Sehingga terjaga dari kontaminasi bakteri.

Susu beruang tidak mengandung bahan pengawet.

Susu beruang mengandung protein, kalsium hingga vitamin yang baik untuk tubuh.

Patah Tulang

Penyembuhan patah tulang atau fraktur tulang dipengaruhi oleh berbagai macam faktor.

Salah satunya pemenuhan nutrisi tubuh.

Nutrisi yang dibutuhkan di antaranya yaitu protein, vitamin, kalsium hingga mineral.

Baca Juga: Gak Melulu Minum Susu, Ternyata Osteoporosis Bisa Diatasi Cuma Modal Kedelai, Nyesel Gak Makan dari Dulu!

Minum susu beruang bisa membantu proses pembentukan dan penyembuhan patah tulang.

Susu yang baik yaitu yang rendah lemak.

Namun begitu, susu beruang bukanlah obat untuk menyembuhkan penyakit.

Hingga kini belum ada penelitian mendalam minum susu beruang bisa menyembuhkan penyakit.

Perlu diimbangi dengan menjaga pola makan yang sehat.

Bagi yang mengalami patah tulang biasanya juga disarankan untuk dikonsumsi.

Di antaranya daging sumber protein, salmon dan tuna sebagai sumber vitamin D juga sayuran hijau untuk zat besi.

Informasi lebih lanjut konsultasikan dengan dokter.

Baca Juga: Lain Kali Jangan Sembrono! Niat Sehat Cegah Osteoporosis, Teguk Segelas Susu Tiap Hari Bisa jadi Malapetaka

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Minum Susu Beruang Bantu Sembuhkan Patah Tulang, Mitos Atau Fakta? Simak Penjelasannya!