Melansir Women's Health, payudara gatal bisa jadi tanda penyakit atau kondisi kesehatan tertentu:
1. Gangguan tiroid
Hormon tiroid yang diproduksi kelenjar tiroid mengatur berbagai organ vital tubuh, termasuk bagian kulit.
Saat kondisi hormon rendah, kulit jadi gampang kering, sehingga timbul gatal-gatal.
Namun, masalah tiroid tidak hanya ditandai dengan gatal.
Ada gejala lain yang spesifik antara lain perubahan selera makan, nyeri otot, dan kelelahan.
Untuk memastikan apakah Anda mengalami masalah tiroid, coba konsultasikan ke dokter.
2. Menopause
Sebelum dan selama menopause, tubuh wanita mengalami penurunan produksi hormon estrogen.
Estrogen menjaga keseimbangan kelembaban kulit.
Saat produksi hormon estrogen turun, kondisi kulit jadi lebih kering.
Termasuk kulit di sekitar area payudara dan puting.
Untuk mengatasinya, Anda bisa meminta dokter meresepkan salep atau krim khusus untuk menjaga kelembaban kulit.
3. Kanker di payudara
Kanker payudara yang langka berjenis penyakit paget, bisa menyebabkan gatal di sekitar payudara dan puting.
Jenis kanker payudara langka ini terjadi pada puting, kemudian menyebar ke areola, dan kerap menimbulkan ruam merah bersisik di sekitar payudara.
Umumnya, gatal pada penderita paget tidak kunjung sembuh setelah diobati dengan berbagai macam krim atau salep.
Pasalnya, gatal tersebut tidak berasal dari iritasi atau kulit kering biasa, melainkan reaksi kulit sekitar terhadap pertumbuhan sel kanker di dalam puting.
Selain paget, kanker kulit di payudara juga dapat menimbulkan gatal.
Jika rasa gatal di payudara Anda terasa sangat mengganggu, sakit, atau disertai gangguan fisik lainnya, ada baiknya Anda berkonsultasi ke dokter.
Untuk itu segera periksakan diri ke dokter sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan.
Ingat, pengobatan terbaik adalah pencegahan yang dilakukan sejak dini.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Payudara Gatal Bisa Jadi Tanda Penyakit Apa?