Hari ini, 1 Desember 2021, diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia sebagai bentuk kesadaran terkait bahaya HIV/AIDS sekaligus merangkul para penyintas HIV/AIDS. Tahun ini, tema Hari AIDS Sedunia adalah Akhiri Ketidaksetaraan, Akhiri AIDS, Akhiri Pandemi. Sebelum melangkah lebih jauh soal HIV/AIDS, ada baiknya mengela lebih dulu perbedaan mendasar HIV dan AIDS. Sebab, masih banyak yang salah kaprah dengan dua istilah tersebut. Cara terbaik untuk memahami perbedaan antara HIV dan AIDS adalah memahami pengertiannya. HIV atau Human Immunodeficincy Virus adalah virus yang menyebabkan AIDS dengan melemahkan sistem kekebalan tubuh. Sementara AIDS atau Acquired Immuno Deficiency Syndrome adalah kondisi yang disebabkan infeksi HIV.