Find Us On Social Media :

Pakai Sabun Cuci Piring Gak Bakal Mempan, Ternyata Bahan Dapur Ini yang Bisa Hempas Minyak Berlebih Di Panci dan Wajan

Ilustrasi mencuci wajan besi

GridFame.id - Salah satu pekerjaan rumah yang tak bisa dihindari adalah mencuci piring.

Karena kalau piring engga cepat dicuci yang ada malah makin menumpuk.

Nah, biasanya kalau lagi mencuci piring ada saja yang membuat kesal.

Apalagi kalau bukan minyak yang tak kunjung bersih.

Baca Juga: Mohon Beri Tahu Pembantu! Coba Taburkan Garam Ke Lubang WC dan Diamkan Semalaman, Jangan Kaget Kalau Esok Paginya Perubahan Luar Biasa Ini Terjadi

Ya, kadang kali minyak masih suka menempel di panci dan wajan walau sudah dicuci.

Kalau sudah begitu Anda wajib menggunakan bahan dapur ini untuk menghempas minyak berlebih pada panci dan wajan.

Manfaat Garam untuk Membersihkan Peralatan Di Dapur

Dapur sering kali menjadi tempat yang sering terciprat minyak, piring kotor hingga noda lainnya.

Namun Anda tidak perlu khawatir, dengan menggunakan garamdisebut bisa membersihkan berbagai benda yang ada di dapur, dilansir dari Howstuffworks.com.

Baca Juga: Hujan Warnai Balapan Pertama WSBK Mandalika! Panitia Siapkan Pawang Hujan, Bukan Pakai Jampi-jampi Tapi Tabur Garam ke Awan

1. Membersihkan noda kopi

Anda bisa menggunakan garam untuk menghapus noda kopi atau teh di gelas.

Caranya tambahkan 1 cangkir es serut, 1 sendok makan air, dan 4 sendok teh garam ke dalam panci saat berada pada suhu kamar.

Aduk perlahan campuran tersebut, bilas, lalu cuci seperti biasa.

Hapus noda teh atau kopi dari cangkir dan mug berwarna terang dengan menggosok bagian yang bernoda dengan garam dan sedikit air.

Kemudian cuci mug seperti biasa.

2. Membersihkan oven

Tidak jarang oven akan lengket usai digunakan. Coba taburkan garam.

Diamkan sampai area tumpah menjadi renyah, lalu angkat dengan spatula saat oven mendingin.

3. Membersihkan kulkas

Untuk membersihkan dan menyegarkan bagian dalam lemari es, taburkan garam dan soda kue dalam jumlah yang sama pada spons basah, dan bersihkan permukaan lemari es.

Baca Juga: Sisa Hidupnya Cuma Bisa Makan Garam karena Tidak Punya Dapur, Rumah Artis Lawas ini Jadi Rebutan Anak-anaknya Sendiri

4. Membersihkan kompor

Tumpahan apa pun di atas kompor dapat dibersihkan dengan lebih mudah jika ditaburi garam terlebih dahulu.

Kualitas garam yang agak abrasif menghilangkan makanan yang menempel, tetapi tidak akan merusak permukaan.

Bersihkan sisa makanan yang terbakar dari kompor dengan menaburkan campuran garam dan kayu manis, lalu segera bersihkan.

Campuran tersebut akan mengeluarkan bau yang menyenangkan dan menutupi bau terbakar saat Anda menyalakan kompor lagi.

Biarkan di tumpahan selama 5 menit untuk menyerap kelebihan cairan, lalu bersihkan.

5. Panci dan wajan

Singkirkan minyak berlebih dalam wajan pemanggang dengan menaburkannya terlebih dahulu dengan garam.

Kemudian bersihkan panci dengan spons basah atau handuk kertas, dan cuci seperti biasa.

Garam untuk Merendam Pakaian

Kebanyakan orang kerap asal-asalan ketika mencuci pakaian dalam.

Baca Juga: Selamat Tinggal Deodoran! Mulai Hari Ini Coba Deh Gosokkan Bumbu Dapur Ini di Ketiak, Dijamin Semerbak Bau Tak Sedap Ketiak Bakal Hilang

Padahal, jika tidak dicuci dengan bersih, maka bakteri di pakaian dalam bisa tetap menempel.

Apalagi, kaum wanita yang pakaian dalamnya sering kali terdapat bercak seperti keputihan, kecoklatan, bahkan bekas darah menstruasi.

Bercak yang menempel di pakaian dalam memang cenderung sulit dihilangkan.

Sehingga, tidak efektif jika Anda hanya menggunakan mesin cuci saja.

Untuk membuat pakaian dalam bisa lebih bersih secara optimal, maka Anda bisa menggunakan garam.

Ya, garam merupakan bahan alami yang bisa Anda gunakan untum mengatasi noda-noda yang menempel di pakaian dalam.

Merendam pakaian dalam dengan garam bisa membuat Anda lebih irit tenaga ketika mencucinya.

Anda tak perlu lagi susah payah menyikat noda yang menempel di pakaian dalam tersebut.

Selain itu, merendam pakaian dalam dengan garam juga bisa membuatnya lebih lembut.

Baca Juga: 'Wanita Itu Istri Orang Juga!' Bak Tabur Garam di Atas Luka, Dhena Devanka Ngaku Berkali-Kali 'Tampar' Ijonk yang Dibutakan Cinta Ririn Dwi Ariyanti

Berikut ini cara merendam pakaian dalam dengan garam:

1. Siapkan air di dalam ember.

2. Campurkan beberapa sendok garam ke air tersebut.

3. Setelah itu, masukan pakaian dalam ke ember tersebut.

4. Jika sudah, diamkan selama 5-10 menit.

Percayalah, dengan cara tersebut, pakaian dalam yang benar-benar kotor sekalipun bisa kembali bersih tanpa harus Anda cuci di mesin ataupun disikat.

Pakaian dalam bisa bebas noda dan juga bau keringat dalam sekejap.

Nah, itu dia manfaat merendam pakaian dalam dengan garam, jangan lupa dicoba, ya.

Baca Juga: Waspada! Makan Cemilan Kacang Mete Ditambah Garam Saat Nongkrong Bareng Teman-temannya, Pria Ini Mendadak Tewas Karena Serangan Jantung

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, Pasti Nyesel Kalo Nggak Coba, Cuma Pakai Garam Moms Bisa Bersihkan Benda-benda di Dapur dalam Sekejap Mata