Find Us On Social Media :

Dahsyat! Coba Ganti Teh dengan Kopi Besok Pagi, Tak Cuma Turunkan Gula Darah Tapi Bisa Bikin Anti Pikun Hingga Bebas Kanker!

Khasiat dahsyat kopi

5. Khasiat kopi melindungi organ hati

Hati adalah organ luar biasa yang memiliki banyak fungsi penting bagi tubuh kita.

Beberapa penyakit umum terkait hati meliputi hepatitis, penyakit hati berlemak, maupun penyakit hati lainnya.

Banyak dari kondisi ini dapat menyebabkan sirosis, di mana hati sebagian besar digantikan oleh jaringan parut. Menariknya, kopi dapat melindungi organ hati dari sirosis.

Orang yang minum 4 cangkir kopi atau lebih per hari terbukti memiliki risiko hingga 80 lebih rendah mengalami sirosis hati.

Baca Juga: Wow Turun Berat Badan 5 Kg Cuma dalam Waktu Seminggu, Ternyata Rahasianya Cuma Konsumsi Satu Buah Favorit Ini Saja Setiap Pagi

6. Minum kopi tingkatkan energi dan fungsi otak

Khasiat minum kopi dapat mengurangi rasa lelah, hingga meningkatkan energi.

Hal tersebut disebabkan kandungan stimulan yang bernama kafein, zat psikoaktif yang paling umum dikonsumsi di dunia.

Setelah kopi diminum, kafein diserap ke dalam aliran darah kemudian menuju ke otak.

Di otak, kafein memblokir adenosin neurotransmitter.

Ketika ini terjadi, jumlah norepinefrin dan dopamin pun meningkat.

Selain itu, rutin minum kopi dapat meningkatkan berbagai aspek fungsi otak termasuk memori, suasana hati, maupun kewaspadaan.

Baca Juga: Astaga Asam Urat dan Rematik Gampang Kambuh Mendadak? Coba Gunakan Cara Mudah Ini Untuk Mencegahnya