Find Us On Social Media :

Kecewa Berat Indonesia Mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 Usai Drawing Diumumkan, BWF Sebut 'Sebagian Kecil' Atlet Akan Tetap Berlaga

Skuad bulu tangkis Indonesia berpose saat menjuarai Thomas Cup 2020.

BWF Kecewa Indonesia Mundur Setelah PBSI mengumumkan keputusan tersebut, BWF memberikan respons dengan menyatakan kekecewaan melalui rilis resminya. "BWF kecewa dengan keputusan PBSI dan menyayangkan penarikan pemain yang dilakukan usai pengundian," tulis BWF pada Rabu sore WIB. Adapun BWF juga memastikan bahwa ada "sebagian kecil" wakil Indonesia yang bakal berlaga di Kejuaraan Dunia 2021. Melansir dari BolaSport, diketahui bahwa wakil yang dimaksud adalah pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Serena Kani. Mereka adalah salah satu wakil Indonesia non-Pelatnas PBSI dan akan berangkat ke Spanyol bersama pelatih Viita Marissa pada Kamis (9/12/2021).

Baca Juga: Minions Bakal Absen? Indonesia Turunkan 16 Wakil, Berikut Jadwal dan Hasil Drawing Kejuaraan Dunia BWF 2021 di Spanyol "Dejan/Seran akan tampil dalam Kejuaraan Dunia, mereka akan berangkat pada 9 Desember dari Jakarta," kata Admin dan Support Coordinator PB Djarum, Lius Pongoh. Dejan/Serena bukanlah satu-satunya pebulu tangkis non-Pelatnas yang lolos ke Kejuaraan Dunia 2021. Terdapat pemain lain, yaitu tunggal putra Tommy Sugiarto. Akan tetapi, belum ada keterangan resmi apakah Tommy bakal ke Spanyol atau memilih mundur Adapun BWF tak merencanakan drawing ulang. Pertandingan babak pertama Kejuaraan Dunia 2021 akan dimulai Minggu (12/12/2021) pukul 10.00 pagi waktu lokal.

 

Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Ketika BWF Kecewa Indonesia Mundur dari BWF World Championship 2021..."