Find Us On Social Media :

Duh! Minions dan FajRi Resmi Mundur, Berikut Perwakilan Indonesia yang Masih Tersisa Untuk Mengikuti India Open 2022

minions dan leo/daniel

tag: daftar atlet India Open 2022, perwakilan Indonesia di India Open 2022

GridFame.id - Saat ini banyak perwakilan Indonesia yang mundur dari ajang India Open 2022.

Para pemain unggulan Indonesia beberapa memutuskan untuk tidak mengukuti ajang tersebut.

Dikarenakan menurut infomrmasi beredar, mereka bakalan fokus untuk All England 2022.

Kabar ini sebetulnya membuat masyarakat Indonesia khususnya pecinta badminton bersedih.

Apalagi setelah mundurnya para atlet Indonesia dari ajang Kejuaraan Dunia 2021.

Berikut para atlet badminton yang masih tersisa di dalam list India Open 2021.

Baca Juga: Rindu dengan Aksi Atlet Indonesia Pasca Mundur Dari Kejuaraan Dunia? Ini Dia Sederet Pertandingan Badminton di 2022, Ternyata Tak Kalah Padat Dari Tahun 2021

Pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi yang dikenal sebagai Coach Naga Api membeberkan jika Minions sendiri saat ini tengah masa pemulihan. Apalagi setelah melakoni pertandingan yang padat di tahun 2021.

Coach Naga Api menuturkan jika kondisinya pemainnya pun saat ini sangat tidak kondusif.

”Untuk saat ini mereka memang fokus pemulihan terlebih dahulu. Setelah tur Eropa, turnamen di Bali, kondisi pemain sudah sangat capek. Butuh pengondisian lagi,” ujar pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi dikutip dari salah satu media olahraga online.

Ginting sendiri juga sangat setuju dengan keputusan pelatih dengan tidak mengikuti ajang India Open 2022.

”Pertandingan selama tiga bulan ini sangat intens. Ini sangat menguras tenaga. Saya mau persiapan sebaik-baiknya untuk tahun depan. Dari jadwal yang sudah keluar, turnamennya cukup beruntun,” kata Ginting.

Pelatih Greysia/Apriyani, Eng Hian menuturkan tidak ikutnya para atlet di India Open 2022 karena kondisi yang tidak memungkinkan.

"Tapi kembali lagi, sekarang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 saja kita cancel, masa cuma beda dua minggu, berani pergi lagi. Sedangkan kondisi masih tidak stabil begini, kita lebih baik enggak memaksakan turnamen yang ada setiap saat," imbuhnya.

Baca Juga: Heboh Kabar Greysia Polii Pensiun di Tahun 2022! Pasangan Ganda Putri Ini Kemungkinan Dipecah, Berikut Kandidat yang Bakal Duet dengan Apriyani Rahayu

Berikut nama-nama yang sementara tercatat di India Open 2022 dikutip dari @Alibadminton8

Pemain Indonesia yang masih tersisa adalah Shesar Hiren Rhustavito, Tommy Sugiarto, Fitriani, Putri Kusuma Wardani, Yulia Yosephine Susanto.

Lalu ada Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah, Yulia Yosephine/Fitriani, Rehan Naufal/Lisa Ayu, dan Zachariah Josiahno/Hediana Julimarbela.

Berikut para atlet badminton Indonesia yang sudah resmi mundur dari India Open 2022.

Ganda Campuran:

Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas MentariAdnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso

Ganda Putri:

Meilysa Putri Trias/Rachel AllesyaNadia Tryola/Melani MamahitJesita Putri Miantoro/Febby ValenciaSiti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto

Ganda Putra:

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya

Fajar Alfian/Muhammad Rian ArdiantoPramudya Kusuma Wardana/Yeremia RambitanLeo Rolly Carnando/Daniel MarthinMohammad Shohibul Fikri/Bagas MaulanaMohammad Reza Pahlevi/Sabar Karyaman Gutama

Tunggal Putri:

Asty Dwi WidyaningrumStephanie WidjajaKomang Ayu Cahya DewiAisyah SativaGregoria Mariska

Tunggal Putra

Christian AdinataBobby SetiabudiYonatan RamliKaronoSyabda PerkasaIkhasan Leonardo