Menanggapi hal itu, Gading Marten buka suara saat di konten Talkshow di kanal YouTube TS Media, Minggu (12/9/2021).
"Enggak rujuk, kalau misalnya ditanya masih sayang ya masih sayang karena dia ibunya Gempi kan.
Sayang in different way," ujar Gading Marten.
Malahan Gading Marten merasa tak enak hati karena muncul rumor semacam itu karena Gisel saat ini menjalin hubungan serius dengan Wijaya Saputra atau Wijin.
"Gue malah kasihan sama Gisel dan Wijin.
Karena kita harus respect mereka punya hubungan juga kan.
Memang enggak gampang jadi mereka," tutur Gading.