Find Us On Social Media :

Berkaca dari Robby Purba! Tak Cuma Wanita, Pria juga Beresiko Terkena Kanker Payudara, Waspadai Gejalanya!

Gejala tumor atau kanker payudara pada pria

Untuk itu, ada langkah awal yang bisa dilakukan untuk memeriksakan diri sendiri di rumah.

Layaknya SADARI yang selama ini selalu dianjurkan pada wanita, hal ini juga sebaiknya dilakukan oleh pria.

- Hal pertama yang bisa dilakukan adalah berdiri di depan cermin, lalu letakkan lengan di pinggul .

- Perhatikan dengan seksama area dada, catat apakah ada perubahan pada puting seperti pembengkakan atau pembalikan.

- Angkat tangan di atas kepala dan periksa area di sekitar dada dan ketiak.

Rasakan apakah ada benjolan di area dada, yang dapat dilakukan dengan menggerakkan ujung jari dengan gerakan melingkar di sekitar area payudara.

Langkah ini bisa dilakukan dengan mengerakkan ujung jari naik dan turun, pola melingkar atau menekan.

- Selain itu, periksa area puting saat mengeluarkan cairan apa pun di kedua payudara.

- Selanjutnya, lakukan langkah serupa dengan memeriksakan area dada sembari berbaring.

Letakkan bantal di bawah bahu kanan dan letakkan lengan kanan di atas kepala.

Dengan menggunakan ujung jari di tangan kiri, tekan dada dan area ketiak, sebelum mengulangi proses di sisi yang lain.

Baca Juga: Kisahnya Bikin Merinding! 5 Bulan Nikah Dipisahkan Maut Akibat Kanker Ganas, Adik Ipar Ibas Yudhoyono Ungkap Janji Terakhirnya pada Adara Taista: Aku Akan Kuat...

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Faktanya Pria Juga Berisiko Terkena Kanker Payudara, Ini Gejalanya!