GridFame.id - Berikut beberapa berita terpopuler GridFame.id hari ini, Minggu (2/1/2022).
Mulai dari Elvi Sukaesih berduka pedangdut lagu Jandaku meninggal di usia 61 tahun.
Hingga Marissya Icha bongkar chat pilu Vanessa Angel yang bersyukur punya keluarga Bibi.
Simak berita selengkapnya berikut ini.
Inalillahi Wainailaihi Rojiun Duka di Penghujung Tahun 2021, Pedangdut Pelantun Jandaku Meninggal di Usia 61 Tahun! Elvi Sukaesih Berduka Ucap Belasungkawa: Insya Allah Jannah, Al Fatihah
Kabar duka datang dari penyanyi dangdut, pelantun Jandaku meninggal dunia.
Pedangdut Elvi Sukaesih berduka mengucap belasungkawa.
Lewat akun stories instagram milik penyanyi dangdut Elvy Sukaesih, kabar duka dibagikan.
Sang pedangdut meninggal dunia di usia 61 tahun.
Sosok sang penyanyi dangdut mulai dikenal masyarakat lewat singel ciptaannya yang berjudul "Menari Diatas Luka" dan "Jandaku".
Kedua lagu itu menyukseskan namanya hingga mengantarkan sang pedangdut sebagai salah satu pedangdut legendaris Tanah Air.
'Jadi Khawatir sama Mayang', Bak Bau Bangkai Tercium Juga! Sempat Heboh Faye Nichole Sebarkan Foto Tak Senonoh Almarhum Vanessa Angel, Kini Terbongkar Sang Ibu Tiri Dalang di Baliknya: Dijebak Sama Si Lontong!
Nama Faye Nicole sempat jadi bulan-bulanan gegara dituding sebarkan foto tak senonoh Vanessa Angel.
Faye Nicole sendiri diketahui merupakan salah satu sahabat almarhumah.
Namun hubungan keduanya merenggang usai Faye Nicole sebarkan foto bugil Vanessa Angel di Surabaya.
Kini setelah Vanessa Angel telah tiada, salah seorang sahabat buka-bukaan soal kasus foto bugilnya di masa lalu.
Ibu tiri Vanessa Angel disebut-sebut sebagai dalang di balik kejadian tersebut.
Wah, bagaimana ceritanya ya?
'Bukti Vanessa Bahagia Punya Keluarga Bibi' Gara-Gara Doddy Sudrajat dan Puput! Tangis Marissya Icha Pecah Bongkar Chat Pilu Vanessa Angel Sebelum Meninggal: Kamu Enak Punya Orang Tua yang Peduli...
Satu bulan berlalu pasca meninggalnya Vanessa Angel dan sang suami, Bibi Andriansyah.
Selama hidupnya, Vanessa Angel kerap dihujat habis-habisan usai dirinya terjerat kasus prostitusi 2019 lalu.
Namun setelah ia tiada, satu per satu getir kehidupan dan kebaikan Vanessa Angel pun terungkap ke publik.
Termasuk bukti dirinya menjadi korban 'pemerasan' ayah kandungnya sejak kecil hingga akhirnya kabur dari rumah di usia 16 tahun.
Vanessa juga berkali-kali mengungkap kebenciannya pada sang ibu tiri, Puput Sudrajat yang disebutnya sebagai biang kerok perseteruannya dengan sang ayah.
Beruntungnya, Vanessa menemukan Bibi Andriansyah sebagai pelabuhan cintanya yang terakhir.
Kini di tengah kisruh antara Doddy dan keluarga Bibi, Marissya Icha membongkar bukti betapa Vanessa bahagia hidup dengan keluarga suaminya.