Find Us On Social Media :

Diduga Jadi Penyebab Sang Penyanyi Senior Meninggal Dunia, Kaum Hawa Penting Tahu Gejala Penyakit Kanker Payudara! Nia Daniaty Berduka: Selamat Jalan

Nia Daniaty

GridFame.id - Kabar duka datang dari dunia hiburan tanah air tepatnya industi musik Indonesia, penyanyi senior meninggal dunia, Nia Daniaty berduka.

Kabar duka dibagikan lewat stories akun instagram Nia Daniaty.

Terlihat dalam stories yang dibagikan pada akun Nia Daniaty, para artis datang berkumpul melihat jenazah sang penyanyi untuk terakhir kalinya.

Menurut kabar sang penyanyi meninggal dunia usai berjuang melawan kanker payudara.

Kabarnya juga sang penyanyi sudah menjalani operasi dan kemoterapi.

Para wanita penting tahu gejala kanker payudara, apa saja?

Baca Juga: 'Selamat Jalan Selamanya' Industri Musik Tanah Air Pilu Kehilangan di Awal 2022, Penyanyi Nindy Meninggal Dunia! Penggemar Berduka, Rekan Artis Ucap Belasungkawa

Akun instagram Seniman Nusantara juga mengumumkan kabar meninggalnya Nindy Ellesse.

"Jakarta, 2 Januari 2022. 'Tuhan Selalu Hadir' - Nindy Ellesse. Yang kami kasihi terima kasih sudah menjadi berkat untuk Seniman Nusantara, untuk Indonesia. Cahayamu akan selalu bersinar," tulis akun instagram seniman nusantara.

 Nia Daniaty Berduka Penyanyi Nindy Meninggal Dunia

Menurut informasi yang dihimpun tim Wartakotalive (Tribunnews.com Network) dari instagram anaknya, Timmy Laoh bahwa Nindy Ellesse meninggal dunia di Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan, 2 Januari 2022.

"(Nindy Ellesse) Akan disemayamkan di rumah duka RS MRCCC Siloam Semanggi," tulis sebuah flyer yang diunggay Timmy Laoh di instagram.

Rencananya, Nindy Ellesse akan dimakamkan di Pemakakan San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Selasa (4/1/2022).

Sebelum meninggal dunia, Nindy Ellesse dikabarkan mengidap kanker payudara.

Karena sudah mendapat tindakan, Nindy Ellesse dikabarkan sudah sembuh dari kanker payudara, dikutip dari Tribunnews.

Dikutip tim GridFame.id dari akun instagram Nia Daniaty, ia begitu kehilangan sosok sang legendaris.

"Selamat jalan sahabatku," tulis Nia Daniaty di akun stories instagram miliknya.

Gejala Kanker Payudara

Kanker payudara menjadi salah satu penyakit pembunuh perempuan Indonesia tertinggi dan ciri-ciri yang kerap diperhatikan ialah benjolan di payudara.

Akan tetapi, ternyata di beberapa kasus, melansir Kompas.com, ciri-ciri kanker payudara tahap awal tidak selalu menimbulkan benjolan.

1. Perubahan tekstur kulit payudara

Kanker payudara dapat menyebabkan perubahan tekstur kulit sekitar dan pada organ tubuh itu.

Peradangan pada sel-sel kulit payudara menjadi penyebab perubahan tekstur kulit tersebut.

Beberapa perubahan tersebut ialah kulit bersisik atau sangat kering di sekitar puting dan areola, kulit di bagian payudara menebal, dan terkadang muncul rasa gatal.

Akan tetapi, tidak semua perubahan tekstur kulit payudara merupakan gejala awal kanker payudara, ya. Perubahan tekstur kulit payudara juga bisa disebabkan dermatitis dan eksim.

2. Kulit payudara kemerahan

Gejala awal kanker payudara ini bisa menbuat kulit di sekitar payudara berubah warna menjadi merah, ungu mirip memar, hingga kebiruan.

Jika mengalami perubahan warna tersebut pada payudaramu dan tidak mengalami trauma fisik apa pun, maka pertimbangkanlah untuk konsultasi dengan dokter.

Baca Juga: Inalillahi 5 Tahun Berjuang Melawan Kanker Payudara, Penyanyi Jebolan X-Factor Ini Meninggal Dunia Pesan Terakhirnya Bikin Hati Tersayat

3. Lesung pipit di payudara

Kawan Puan perlu tahu bahwa esung pipit di kulit payudara juga dapat menjadi salah satu ciri-ciri kanker payudara tahap awal yang agresif.

Peradangan pada jaringan payudara biasanya menjadi penyebab hadirnya lesung pipit di payudara.

Sel-sel kanker dapat menyebabkan penumpukan cairan getah bening di payudara dan menyebabkan kulit bengkak, berlesung pipit, bahkan berlubang.

Apabila kamu melihat lesung pipit di payudara, segera konsultasi dengan dokter.

Dokter lebih sering menyebut perubahan ini "peau d'orange" karena lesung pipit di kulit menyerupai permukaan jeruk.

4. Puting susu tenggelam

Kanker payudara dapat menyebabkan perubahan sel di belakang puting susu. Perubahan tersebut dapat menyebabkan puting susu tenggelam atau terbalik ke bagian dalam payudara.

Tidak hanya itu, puting susu juga bisa mengalami perubahan bentuk dan ukuran. Perubahan tampilan puting sering terjadi selama ovulasi atau bagian siklus menstruasi.

Nah, jika Kawan Puan menemukan perubahan bentuk puting susu di luar siklus menstruasi, ada baiknya kamu langsung berkonsultasi ke dokter.

5. Payudara bengkak

Payudara membengkak menjadi salah satu ciri-ciri kanker payudara tahap awal yang perlu kamu perhatikan dan amati. Apalagi jika ukuran payudara satu dan lain bentuknya sangat berbeda.

Terlebih apabila perubahan bentuk dan ukuran tersebut terjadi baru-baru ini.

Tidak hanya payudara bengkak, ciri-ciri kanker payudara tahap awal lain ialah kulit di sekitar payudara juga terasa kencang.

Namun, jika kamu mengalaminya, jangan terburu panik. Bisa begitu karena kondisi penuaan, hormon, dan faktor lain juga memengaruhi perubahan tersebut.

Akan tetapi, kamu tetap harus waspada dan mengunjungi dokter, ya. Terutama jika perubahan itu tidak berhubungan dengan siklus menstruasi, cedera, atau riwayat tertentu, dikutip dari Parapuan.co.

Baca Juga: Mohon Diperhatikan! Coba Rebus Daun Liar yang Tumbuh di Pekarangan Rumah Ini, Penyakit Ginjal Hingga Kanker Hilang Seketika