GridFame.id - Dunia hiburan khususnya tarik suara tengah heboh setelah Ardhito Pramono ditangkap karena kasus narkoba.
Ia disebut ditangkap karena mengonsumsi ganja.
Padahal Ardhito Pramono kini tengah naik daun setelah bergabung ke film Dear, Nathan sebagai Afkar.
Perannya sebagai Kale di Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini juga langsung mendapat pujian sana-sini.
Lagu-lagunya pun selalu masuk top hits dan dinikmati banyak orang.
Tapi ternyata Ardhito sendiri sudah pernah mengaku ia mengonsumsi narkoba.
Malah ia sampai nyaris meregang nyawa!
Wah, lalu kenapa sekarang terulang lagi ya?
Langsung simak yuk!
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Danang Setiyo membenarkan aktor film layar lebar yang ditangkap karena narkoba adalah Ardhito Pramono.
Danang menyebut jenis narkoba yang menyeret aktor sekaligus musisi itu adalah ganja.